Rencana Pj Gubernur Kalsel Safrizal ZA untuk melakukan kunjungan silaturahmi bersifat safari Ramadan ke Tanah Bumbu (Tanbu) malah menjadi polemik dan mendapatkan reaksi keras dari DPRD Kabupaten Tanbu.
TANAHBUMBU,koranbanjar.net – Sebab, ini sangat berlawanan dengan arahan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dan surat edaran Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) tertanggal 4 Mei 2021, No 800/2794/SJ tentang Pembatasan Kegiatan Buka Puasa Bersama pada bulan Ramadan dan larangan open house lebaran 1442 H.
“Di dalam surat edaran Kemendagri sudah jelas tertuang adanya pembatasan kegiatan di bulan Ramadan berkenaan dengan mencegah dan minimalisir pandemic covid-19,” kata Anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu Fawahisah Mahabbatan.
Dipaparkan Fawahisah, SE Kemendagri itu menegaskan kepada seluruh gubernur atau bupati/walikota untuk mengambil langkah-langkah. Antara lain, melakukan pembatasan kegiatan buka bersama tidak melebihi jumlah keluarga inti ditambah 5 orang selama Ramadan.
Seluruh kepala daerah juga tidak diperkenankan menggelar acara halal bihalal atau open house pada Hari Raya Idulfitri 1442 H.
Bupati Tanbu, terang dia, sudah mengeluarkan surat edaran terkait pembatasan kegiatan di bulan Ramadan itu, untuk mematuhi arahan presiden. Bahkan, Safari Ramadan yang sempat dilaksanakan di Tanbu harus dihentikan guna mencegah penyebaran Covid-19.
“Sekarang, mengapa Pj Gubernur mau melaksanakan silaturahmi atau safari Ramadan ke Tanbu?,” heran dia.
Kalau memang silaturahmi atau safari Ramadan Pj Gubernur Kalsel ke Tanah Bumbu itu tetap terlaksana,sambung dia, tentu ini kontradiktif dipandang masyarakat.
“Apakah ada pengecualian soal ini? Apakah pejabat diperbolehkan? Bila benar datang, artinya bersangkutan tidak memberikan contoh baik kepada kita,” ungkapnya.
Menurutnya, silahturahmi bisa dilakukan dengan memanggil semua bupati/walikota ke Gubernuran. Jangan membuat masyarakat kebingungan. Kita harus patuh konsisten. Jangan rakyat dibatasi dengan aturan tapi dilanggar oleh pejabat,” ungkapnya
Di sisi lain, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tanah Bumbu Ardiansyah membenarkan adanya agenda kunjungan Pj Gubernur Kalsel Safrizal ZA ke Tanbu.
“Iya benar, pak Pj Gubernur mau silaturahmi Ramadan yang rencananya digelar di Kapet pada Sabtu sekitar pukul 17.00 Wita sampai selesai,” ujar Ardiansyah. (dya)