Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Feature

Kesibukan Emak-emak Siapkan Makanan Untuk Korban Banjir di Dapur Umum Rumdin Bupati Banjar

Avatar
1735
×

Kesibukan Emak-emak Siapkan Makanan Untuk Korban Banjir di Dapur Umum Rumdin Bupati Banjar

Sebarkan artikel ini
Emak-emak siapkan makanan untuk korban banjir. (foto: koranbanjar.net)
Emak-emak siapkan makanan untuk korban banjir. (foto: koranbanjar.net)

Siang menjelang sore pada Rabu, 29 Januari 2025, sejumlah emak-emak tampak sibuk memasak di dapur umum yang didirikan persis di samping rumah dinas Bupati Banjar. Emak-emak ini sibuk memasak makanan yang akan mulai dibagikan kepada para korban banjir sejak sore di hari yang sama.

MARTAPURA, Denny Setiawan

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Siang itu, seorang emak-emak tengah sibuk mengaduk masakan opor ayam dengan kuali yang cukup besar. Sambil berdiri mengaduk masakan, dia juga ramai berbincang dengan sesama emak-emak lainnya dengan kesibukan yang berbeda. Ada yang sibuk mengupas kulit telur, ada yang sibuk mengupas bawang, dan adapula yang sibuk membasuh beras untuk dimasak.

Sambil memasak, dia menjawab pertanyaan demi pertanyaan reporter koranbanjar.net dengan spontan. “Berapa ekor ayam yang dimasak hari ini bu?”

“Hari ini kami memasak sebanyak 150 ekor ayam,” sahutnya. Begitu pula ditanya hal lain, dia juga ceplas-ceplos menyahut dengan lantang. “Kalau berasnya yang disiapkan ada 500 karung, telurnya sebanyak 5.000 biji, masih di jalan mau datang,” ucapnya.

Di sela-sela wawancara itu, sesekali dia meminta reporter ini untuk mengambil gambar maupun video kepada emak-emak yang lain, “Ibu-ibu yang di sana lagi om yang dishooting, ayo om, shooting aja di sana, supaya masuk tivi” katanya.

Tatkala reporter ini mengalihkan mata kamera ke arah lain, spontan emak-emak yang lain terlihat malu-malu. “Jangan om…, jangan om,” ucap mereka sambil menutup wajah.

Lantas emak-emak sebelumnya tadi, kembali meminta kepada reporter media ini untuk mengarahkan mata kamera kepada yang lain lagi. “Kalau mau shooting yang lain, di sana ada makanan yang sudah masak om, bisa di sana lagi,” pintanya.

Sementara itu, di bagian lain, terlihat sekelompok emak-emak sibuk mengupas bawang merah dan mempersiapkan rempah-rempah lain untuk memasak. Sedang di sudut lainnya, emak-emak membasuh beras untuk dimasak.

Terpisah, Pengusaha yang sekaligus orangtua Bupati Banjar, H Mansyur yang mengawasi persiapan bantuan korban banjir mengatakan, bantuan makanan akan langsung dibagikan setelah masak, bahkan kalau sore sudah masak. “Kalau sore ini sudah ada yang masak, akan kita bagikan,” ujarnya.

Lantas bagaimana teknis pendistribusian bantuan makanan itu, H Mansyur menambahkan, bantuan makanan akan diantar atau dibagikan langsung kepada masyarakat yang terdampak banjir di kampung-kampung, bahkan ke pelosok-pelosok desa. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh