Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Feature

Pelantikan Zairullah-Rusli Berpindah Karena Terkendala Jaringan

Avatar
344
×

Pelantikan Zairullah-Rusli Berpindah Karena Terkendala Jaringan

Sebarkan artikel ini

Tempat pelaksanaan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu terpilih Zairullah Azhar-Muhammad Rusli kembali berubah. Hal itu, dilakukan lantaran menghindari terjadinya kendala jaringan internet saat dilantik secara virtual.

TANAH BUMBU, koranbanjar.net- Hal itu, disampaikan Kadiskominfo Tanbu, H Ardiansyah. Ia mengatakan, pelantikan awalnya di Kantor Bupati Tanbu, lantai empat, ruang Digital Live Room (DLR) bergeser usai pihak Pemprov Kalsel melalui protokolnya memberi keputusan terbaru di Mahligai Pancasila Banjarmasin.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Ya, benar pelantikan dibatalkan di Tanbu, jadi pelantikan langsung oleh Pj Gubernur Kalsel, Safrizal ZA,” ucapnya saat ditemui awak media, Kamis (25/2/2021).

Ia menjelaskan, pelantikan Zairullah Azhar-Muhammad Rusli akan bersamaan dengan empat kepala daerah lain. Yakni, Walikota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru, Bupati dan wakil Bupati Balangan, Hulu Sungai Tengah, serta Kabupaten Banjar.

Menurutnya, alasan tempat pelantikan digeser ke Banjarmasin, dikarenakan soal teknis jaringan internet.

Oleh karena itu, pihak Pemprov Kalsel semula secara bersama-sama dengan Pemkab Tanbu memutuskan dan menyetujui kegiatan awal secara virtual di Kabupaten masing-masing terpaksa digeser.

“Pelaksanaan nantinya akan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) ketat dengan pembatasan jumlah pendamping masing-masing kepala daerah,” jelasnya.

Ia mengharapkan, pelantikan yang dipastikan pada 26 Februari 2021 ini agar berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala.

Untuk diketahui, jelang pelantikan Bupati dan Wakil Tanbu terpilih 2021-2024, sejumlah persiapan telah dilakukan, seperti menghiasi kantor Pemda dan sebagainya.(ags/maf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh