Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Fashion

Latihan Semakin Ketat

Avatar
671
×

Latihan Semakin Ketat

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA – Tertundanya babak 8 Besar Liga 2 Indonesia oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah resmi diumumkan. Rencananya, laga tersebut juga digelar di tempat yang netral. Alasan PT LIB liga 2 adalah karena melihat kondisi yang dinilai tak kondusif, dalam beberapa pertandingan telah terjadi kericuhan, bahkan sempat merenggut nyawa supporter.

Ditundanya jadwal lada delapan besar, tentunya menjadi keuntungan tersendiri bagi sebuah tim untuk bisa lebih meningkatkan kemampuan mereka. Contohnya Husyn Mugny, Pelatih Kiper Martapura FC mengatakan, ditundanya jadwal delapan besar, tentu tidak merugikan bagi tim Martapura FC, malah justru memberikan kesempatan dalam mengevaluasi kemampuan para pemain. Sebab masih ada beberapa lini yang sampai sekarang terlihat rapuh.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Kita tidak merasa dirugikan dengan tertundanya laga 8 besar, justru menjadi keuntungan tersendiri, dengan punya waktu yang lebih panjang untuk berlatih dan memperbaiki kekurangan saat bertanding. Karena masih ada lini-lini tertentu yang terlihat rapuh, ujar Husyn.

Sementara itu dengan ditundanya babak 8 besar tidak membuat para punggawa Laskar Sultan Adam menjadi santai. bahkan mereka terus berlatih setiap hari. Meski belum pasti kapan mulainya 8 besar, namun kita tetap rutin melakukan sesi latihan setiap hari, ujar Rifan Nahumarury.(sai)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh