Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Religi

Wasekjen BPP Kalsel Prabowo-Sandi Ingin Gerindra Tetap Oposisi

Avatar
468
×

Wasekjen BPP Kalsel Prabowo-Sandi Ingin Gerindra Tetap Oposisi

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Pasca pembubaran koalisi Indonesia Adil dan Makmur, Jumat (28/6/2019) kemarin, Wasekjen Badan Pemenangan Provinsi (BPP) Kalsel Prabowo-Sandi, Ilham Noor, menginginkan Gerindra tetap konsisten menjadi partai oposisi pemerintah di periode kedua Presiden Joko Widodo.

“Secara pribadi saya menginginkan seperti itu (oposisi), tapi kita tunggu saja nanti instruksi dari Partai Gerindra di pusat,” ujar Ilham dalam wawancara tertulisnya melalui Whatsapp kepada koranbanjar.net, siang tadi (1/7/2019).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Sedangkan untuk pilihan dukungan politiik bagi partai lain yang sebelumnya tergabung dalam koalisi Indonesia Adil dan Makmur, anggota DPRD Kalsel itu mengatakan hal tersebut sudah menjadi hak masing-masing partai.

“Jika mereka (partai eks koalisi Indonesia Adil dan Makmur) merapat ke pemerintah ya silakan, karena setelah koalisi BPN dibubarkan kebijakan diserahkan kepada masing-masing partai,” jelasnya.

Menurut Ilham selama Gerindra tetap menjadi partai oposisi pemerintah, meskipun partai lain eks koalisi Indonesia Adil dan Makmur merapat ke pemerintahan Presiden Joko Widodo, masyarakat tak akan dibuat bingung.

“Saya kira tidak ada kebingungan di masyarakat. Namanya politik kan dinamis, jadi ya masing-masing partai politik tentu punya pandangan tersendiri terkait hasil pilpres 2019,” katanya.

Ilham menekankan, Partai Gerindra di Kalsel tetap berjalan sesuai arahan dan berdasarkan hasil rapat Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi. “Untuk selanjutnya kita menunggu arahan dari pimpinan. Begitupun di Kalsel, siap melaksanakan apapun yang dilaksanakan oleh pimpinan,” tandasnya.

Sejauh ini, setelah koalisi Indonesia Adil dan Makmur resmi dibubarkan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto, PAN dan Partai Demokrat banyak disebut dan dipetakan akan merapat ke pemerintah. (ykw/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh