Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Perekonomian Kabupaten Banjar Dikaji Dewan Ketahanan Nasional

Avatar
350
×

Perekonomian Kabupaten Banjar Dikaji Dewan Ketahanan Nasional

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA, KORANBANJAR.NET – Perekonomian dalam pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) ramah lingkungan yang diterapkan Pemkab Banjar, dikaji Dewan Ketahanan Nasional.

Pengkajian daerah di bidang ekonomi ini dilaksanakan melalui kunjungan kerja (kunker) Dewan Ketahanan Nasional di Kabupaten Banjar.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kunker rombongan Dewan Ketahanan Nasional yang dipimpin Deputi Pengembangan Sekretariat Jendral Dewan Ketahanan Pangan (Sekjen Wantannas), Sungkono itu, disambut hangat Bupati Banjar, Khalilurrahman, bersama Forkopimda dan pimpinan SKPD lingkup Pemkab Banjar, di ruang kerja Bupati Banjar, Martapura, Rabu (20/2/2019) siang tadi.

“Memang semua sudah berjalan sesuai dengan kebutuhan yang ada, namun permasalahannya ada pengusaha karet yang masih belum optimal, karena harga jual yang terlalu rendah, dan kita akan membuat kajian ini di pusat nantinnya,” jelas pimpinan rombongan yang merupakan Marsekal Muda TNI itu.

Ditemui wartawan usai pertemuan, Bupati Khalilurrahman mengatakan, dari segi ekonomi, Kabupaten Banjar saat ini sudah berjalan cukup bagus terutama dalam masalah stabilitas ekonomi.

“Apa yang ditanyakan kepada kita terkait kajida ini, baik itu pertanyaan ataupun saran, sudah kami jawab,” pungkas bupati. (fia/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh