Mendengar jasad istrinya tergeletak tak bernyawa dengan kondisi sangat mengenaskan, kepala terpisah dari badan, suami korban mutilasi Rahmah, di Belitung Darat, Kecamatan Banjarmasin Barat, Kota Banjarmasin, Yogi Hidayat merasa sangat terpukul.
BANJARMASIN, koranbanjar.net – Pengakuan suami korban ketika diwawancarai media ini, Rabu (2/6/2021) di pintu masuk ruang mayat RSUD Ulin Banjarmasin menuturkan, tadi malam sekitar pukul 09.00 WITA, istrinya minta izin keluar rumah untuk beli susu anak.
“Setelah beberapa jam hingga jam 12 malam, ulun (saya) telepon, namun tidak diangkat, berpuluh – puluh kali ditelepon juga tidak diangkat, ternyata handphonenya di tinggal di rumah,” tuturnya.
Merasa ada sesuatu yang terjadi, dia tidak dapat tidur hingga usai sholat subuh sekitar pukul 06.00 WITA. Adik sepupu korban, Fitri mendengar informasi kalau ada mayat wanita ditemukan tanpa kepala di media sosial, setelah dicek ke kamar jenazah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin ternyata benar, adalah Rahmah, istri Yoga Hidayat, warga Jalan Kelayan B, Gang Anazah Kecamatan Banjarmasin Selatan.
“Terlalu banar pelaku ini, tega, jaka kedada hukum negara, pasti kami bunuh jua, nyawa bayar nyawa, bangsat, coba lawan kami, jangan babinian –terlalu sekali pelaku ini, andai tidak ada hukum negara, pasti kami bunuh juga, nyawa bayar nyawa, ……coba lawan kami, jangan perempuan, red—,” ucapnya dengan penuh amarah.
Yoga mengisahkan, sebelum malam terakhir dia melihat ibu dari kedua buah hatinya itu pergi keluar dengan alasan mau beli susu anak sekitar pukul 21.00 WITA.
“Semenjak itulah ulun tidak bertemu istri ulun untuk selama – lamanya,” katanya dengan air mata yang menetes.
Lanjut diceritakan lagi, sebelumnya korban pernah bercerita kalau dia pernah cekcok dengan laki – laki, yang entah siapa laki – laki tersebut, Yoga juga mengaku tidak mengetahui.
“Ia hanya bercerita kalau pernah cekcok dengan laki – laki, begitu aja, jadi saya tidak tahu,” akunya
Dirinya berharap polisi dapat menjatuhkan hukuman seberat-beratnya kepada pelaku atau seumur hidup.
Sebelumnya jagad media sosial dihebohkan dugaan pembunuhan sadis terjadi di wilayah Jalan Belitung Darat, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Seorang wanita yang ditemukan dalam keadaan mengerikan, kepalanya dipenggal dan tubuhnya dalam keadaan bugil di samping sebuah rumah kosong, Gang Keluarga RT 07 RW 01, Kelurahan Belitung Selatan, Kecamatan Banjarmasin Barat, pada Rabu,(2/6/2021) sekitar pukul 06.00 WITA.
Warga setempat, Indra K (20) saat ditemui koranbanjar.net di lokasi kejadian mengatakan, mayat ditemukan pada pagi pukul 06.00 WITA. Selain dalam keadaan kepala terputus, wanita itu juga tanpa busana atau bugil. Kemudian, bagian lengan kiri dan dada mayat terdapat luka bakar, sementara di dalam rumah kosong itu juga ditemukan pakaian dalam korban.(yon/sir)