Pelaku ketiga, Nadi (22) yang sebelumnya sempat menjadi buronan atas kasus pencurian dengan kekerasan (curas) Rundy Irama (26) kini berhasil diamankan kepolisian.
BANJARBARU,koranbanjar.net – Nadi (22) warga Jalan Cempaka Gg Flamboyan Rt 003/Rw 002, Jawa Laut, Martapura, Kabupaten Banjar baru saja ditemukan, setelah dua pelaku lainnya sebelumnya telah dibekuk terlebih dulu.
Seperti diketahui, ketiga pelaku terlibat dalam kasus pencurian hingga menawaskan seorang pegawai RSD Idaman Banjarbaru, Rundy Irama (26).
Keterangan dari pelaku Nadi, awalnya dirinya diajak Tole untuk menemani ke rumah temannya. Pelaku tidak mengetahui tujuan awal Tole mengajak dirinya.
Bersama dengan dua temannya Tole dan Andi, mereka berboncengan menggunakan kendaraan Nadi ke rumah korban yang berada di Jalan Abadi III Kompleks Sejahtera IV RT 006 RW 007, Guntung Manggis, Kota Banjarbaru. Hingga akhirnya, terjadilah peristiwa nahas itu.
“Pelaku diamankan di rumah kerabatnya yang berada di Kelumpang Tengah Kotabaru pada Minggu (8/8/2021),” Ucap Kapolres Banjarbaru, AKBP Nur Khamid melalui Kassubag Humas, AKP Tajuddin Noor, Senin (9/8/2021).
Diberitakan sebelumnya, Nadi selaku pelaku ketiga bertugas mengawasi saat kasus pembunuhan itu terjadi. Berdasarkan hasil penyelidikan, dua pelaku yang sebelumnya sudah diamankan terlebih dulu. (maf/ykw)