BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Program Berkah Ramadhan Koran Banjar kembali menggelar buka bersama dan berbagi pada para anak yatim dari Rumah Yatim Ar-Rahman Banjarbaru, di Hotel Montana Syariah, Banjarbaru, Kamis (16/5/2019).
Kali ini ada tiga perusahaan sekaligus yang ikut andil sebagai sponsor utama, yakni PT. Prima Multi Mineral (PMM), PT. Tuah Turangga Agung (TTA) dan PT. Kadya Cakra Mulia (KCM).
Project Manager PT. PMM, Misyono mengungkapkan rasa syukurnya dapat berbuka bersama dengan para anak yatim dan menyantuni mereka.
Menurutnya, dengan berbagi seperti ini merupakan salah satu wujud syukur atas nikmat yang diberikan Tuhan.
“Ini harus kita syukuri. Bayangkan kalau satu saja nikmat kita yang dicabut Tuhan, misalnya nikmat sehat. Untuk bernafas saja kalau kita membeli oksigen itu sangat mahal, dan saat ini kita masih bernafas secara gratis. Makanya ini sebagai bentuk syukur kita kepada Allah SWT,” ujarnya saat sambutan.
Kemudian, ia meminta kepada para anak yatim agar usahanya selalu dilancarkan. “Perusahaan di bidang batu bara ini banyak mempunyai resiko. Alhamdulillah hingga hari ini masih lancar,” tuturnya.
Misyono berharap, kerjasama dalam kebaikan yang sudah lama terjalin dengan Koran Banjar ini akan terus berlanjut ke depannya.
Pimpinan Umum Koran Banjar Denny Setiawan mengungkapkan, kerjasama dengan PT PMM dan perusahaan rekannya sudah sekian lama terjalin dengan baik. “Terimakasih, semoga apa yang dilakukan hari ini menjadi berkah bagi perusahaan,” ujar Denny.
Usai sambutan-sambutan dan pemberian santunan pada anak yatim, sembari menunggu waktu berbuka puasa, acara diisi dengan tausiyah agama yang disampaikan Ustaz Fahri Fahlevi.
Dalam ceramahnya ia menyampaikan keutamaan-keutamaan menyantuni anak yatim. Salah satunya mengutip dari hadis Nabi Muhammad SAW yang maksudnya; “Barang siapa yang menyantuni anak yatim maka kelak ia bersamaku di akherat.”
Apalagi, lanjut Ustaz Fahri, menyantuni anak yatim di bulan Ramadan, maka ganjaran pahalanya berpuluh-puluh kali lipat. “Makanya bulan Ramadan disebut bulan penuh berkah, sebab di bulan ini lah pahala amal kebaikan dilipat gandakan, maka sangat rugi bagi orang-orang yang menyia-nyiakan kesempatan ini,” kata Ustaz Fahri. (dra)