Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Religi

Khairul Saleh Digadang-gadang Bisa Melanjutkan Program Beasiswa Hadromaut

Avatar
434
×

Khairul Saleh Digadang-gadang Bisa Melanjutkan Program Beasiswa Hadromaut

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA, KORANBANJAR.NET – Meski sudah tidak menjabat Bupati Banjar lagi, namun sosok Pangeran Khairul Saleh sepertinya masih sangat melekat di hati masyarakat Kabupaten Banjar, termasuk warga Kota Martapura.

Hal itu setidaknya tergambar dari antusias para ustad, santri Majelis Taklim Nurul Ilmi, para ulama serta habaib yang telah menyambut kehadiranya dalam rangkaian acara peringatan Isra Mikraj di Majelis Taklim Nurul Ilmi, Sekumpul Martapura, belum lama tadi.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pimpinan Majelis Taklim, Nurul Ilmi, KH. Rafii dalam sambutannya menyatakan, prestasi yang ditorehkan Khairul Saleh selama menjabat Bupati Banjar 2 periode, yakni tahun 2005 hingga 2010, kemudian tahun 2010 hingga 2011, sangat dirasakan masyarakat.

Salah satunya adalah setiap tahun selalu menyekolahkan santri asal Martapura untuk mengikuti pendidikan ke Hadromaut, Yaman. “Waktu beliau menjabat bupati, tiap tahun selalu memberangkatkan anak santri ke Hadromaut, antara 2 hingga 4 orang,” ungkapnya.

Dengan mencalonkan dirinya Khairul Saleh sebagai Caleg DPR RI Nomor Urut 1 Dapil Kalsel 1 dari PAN, dia berharap program demikian kembali dilanjutkan. “Ayoo buat para santri siap-siap, siapa tahu nanti akan disekolahkan Sultan Khairul Saleh lagi ke Hadromaut nanti,” ujarnya dengan nada sambil bercanda.

Sementara itu, Pangeran Khairul Saleh mengucapkan terima kasih tak terhingga atas sambutan para anggota majelis. Dia mengharapkan doa dan dukungan seluruh masyarakat Kalsel, agar dirinya bisa terpilih dan dapat memperjuangkan serta menjembatani kepentingan masyatakat.(sir)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh