Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Khairul Kembali Diminta Pimpin IPHI Kalsel

Avatar
320
×

Khairul Kembali Diminta Pimpin IPHI Kalsel

Sebarkan artikel ini

BANJAR, KORANBANJAR.NET – Sultan Banjar, Ir. Haji Khairul Saleh kembali diminta untuk memimpin organisasi haji, Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Provinsi Kalimantan Selatan untuk periode 2018-2023.

Hal itu terungkap dalam Musda IPHI Kalsel yang digelar di Hotel Efa Banjarmasin, Jl. Achmad Yani Km 6, Sabtu (11/8/2018) tadi.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

eberapa perwakilan IPHI kabupaten dan kota, mayoritas menghendaki agar Sultan Khairul Saleh kembali membina organisasi kemasyarakatan tersebut.

Sultan Khairul Saleh kepada koranbanjar.net, siang ini mengungkapkan, keinginan peserta musda merupakan amanah dan kepercayaan.

“Permintaan itu sama dengan amanah dan kepercayaan. Saya akan berusaha melaksanakan dengan ikhlas. Intinya, semua tergantung peserta, semua datang dari mereka,” ungkap Khairul.

Dia menambahkan, dalam setahun terakhir, salah satu program yang dilaksanakan adalah membentuk dan menjalankan majelis taklim perempuan. “Alhamdulillah…, sambutan anggota IPHI sangat bagus terhsdap majelis taklim ini,” ujar mantan Bupati Banjar 2 periode ini.

Selain itu, imbuhnya, IPHI sedang merancang
pembentukan koperasi syariah untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Motto IPHI itu kan adalah haji sepanjang hayat. Kita terus berusaha membina anggotanya, salah sstunya menjaga titel kehajian dan akhlak,” jelasnya.

Selama ini, menurut Khaitul, IPHI terus berkoordinasi dengan petugas haji dan instansi terkait dalam pembinaan para calon jamaah haji sebelum bertolak ke Tanah Suci Makkah dan Madinah.(sir)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh