MARTAPURA, KORANBANJAR.NET – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banjar meresmikan Center Of Excelence Bina Keluarga Lansia (BKL) Asholihin, di Balai Desa Tambak Anyar Ulu Kecamatan Martapura Timur, Selasa (29/1/2019).
Center of Excellent Kelompok BKL Asolihin merupakan satu-satunya kelompok percontohan BKL yang ada di Kabupaten Banjar di Kampung KB Desa Tambak Anyar Ulu.
Ketua TP PKK Kabupaten Banjar, Raudatul Wardiah, sangat gembira dengan dibentuknya Center of Exellent BKL Asolihin yang bertujuan untuk membina ketahanan dan kesejahteraan keluarga, khususnya peningkatan kualitas keluarga yang memiliki lansia ini.
“Center of Exellent BKL merupakan pusat unggulan kegiatan-kegiatan BKL dan menjadi contoh untuk kelompok-kelompok BKL yang sudah ada” ujarnya.
Menurutnya, alasan pendirian kelompok BKL ini agar para lansia dapat lebih terbimbing untuk bisa memeriksa kesehatannya dan berolahraga, sehingga terhindar dari segala penyakit dan bisa menjadi lebih sehat.
“Selain itu, peran aktif para lansia dalam mendukung pembangunan sangat dibutuhkan, sebab lansia adalah mereka yang memiliki pengalaman hidup yang lebih matang untuk menjadi suri tauladan bagi generasi muda bagi menghadapi era globalisasi,” paparnya.
Acara peresmian Center Of Excelence BKL Asholihin hari ini juga menampilkan persembahan senam lansia dari kelompok BKL dan disaksikan langsung oleh seluruh tamu undangan acara yang berhadir seperti Ketua TP PKK Banjar Raudatul Wardiah, Staf Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setdakab Banjar Masruri, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Banjar Siti Hamidah serta Camat Martapura Timur dan warga setempat.
Kepala Dinas Banjar, Siti Hamidah, mengutarakan, saat ini sudah ada 81 kelompok BKL di Kabupaten Banjar dengan berbagai kegiatan seperti Posyandu Lansia, senam lansia, pemeriksaan kesehatan, kegiatan sosial, rekreyasi dan penigkatan ekonomi.
“Semoga dengan dibentuknya Centre of Exellent BKL ini dapat mewujudkan lansia yang sehat, mandiri dan sejahtera,” harapnya. (mj-032/dny)