BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Kabut asap yang cukup pekat menyelimuti Bandara Syamsudin Noor, Kamis (13/09) pagi ini membuat sejumlah penerbangan terpaksa harus berubah jadwal.
Dimulai sejak pukul 06.00 WITA, terpantau untuk visibility (jarak pandang) penerbangan berkisar 1000 m, dan masih dalam keadaan aman untuk sebuah penerbangan.
Namun demikian terlihat beberapa penerbangan tetap terjadi perubahan jadwal.
Kemudian, sekitar pukul 07.00 WITA visibility penerbangan semakin menurun hingga mencapai 500 m saja. Sehingga 3 penerbangan mengalami penundaan yang bervariasi. Mulai dari hitungan menit hingga hampir 2 jam.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Humas Angkasa Pura Syamsudin Noor, Aditya P. Patria kepada koranbanjar.net
“Pukul 07.00 sampai 07.35 WITA jarak pandang di bawah minimum, dan penerbangan terdampak yaitu Garuda Indonesia dan Wings Air yang harus mengalami penundaan,” ujarnya.
Aditya juga menjelaskan ada 2 penundaan keberangkatan pesawat yaitu Garuda Indonesia tujuan Jakarta dan Wings Air tujuan Balikpapan.(ren/ana)