Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Dukung Kostratani, SMK PPN Banjarbaru Dampingi Petani Panen Cabai di Teluk Bayur

Avatar
485
×

Dukung Kostratani, SMK PPN Banjarbaru Dampingi Petani Panen Cabai di Teluk Bayur

Sebarkan artikel ini

Sekolah Menengah Kejuruan Pertanian Pembangunan (SMK-PP) Negeri Banjarbaru bersama Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Karang Intan yang merupakan BPP Model Kostratani, hadir dampingi petani di kelompok tani (poktan) Teluk Bayur Desa Sungai Landas Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar yang melaksanakan panen cabai, Selasa (27/10/2020).

BANJAR,koranbanjar.net – Kepala Sub Bagian Tata Usaha SMK PP Negeri Banjarbaru menyampaikan terima kasih kepada BPP Karang Intan, yang telah menginformasikan adanya penan cabai ini.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Salah satu tanggung jawab kami sebagai pendamping BPP Model Kostratani, adalah seperti ini. Ikut turun ke lapangan dalam beberapa rangkaian kegiatan dilaksanakan oleh BPP Model,” tambahnya.

Panen cabai yang dilaksanakan oleh Poktan Teluk Bayur ini melibatkan semua yang hadir.

Yaitu pihak dari SMK-PPN Banjarbaru, Koordinator dan beberapa penyuluh dari BPP Karang Intan, serta anggota Poktan Teluk Bayur sendiri.

“Kegiatan panen ini dilaksanakan di lahan seluas sekiar 3.000 meter persegi dengan jumlah tanaman cabai sekitar 700 pokok,” kata Yusuf, ketua Poktan Teluk Bayur.

Yusuf mengungkapkan bahwa kesuksesan budidaya cabai oleh kelompok tani tidak terlepas bimbingan para penyuluh pertanian dari BPP Karang Intan.

“Awalnya saya dan kawan-kawan petani lainnya masih menanam sendiri – sendiri. Dulu saya bertani hanya dengan luasan kurang dari 1 borong,” ungkap dia.

Namun, dengan bimbingan oleh bapak ibu Penyuluh dari BPP Karang Intan, akhirnya bisa membentuk kelompok tani.

“Searang kami memiliki lahan yang luas untuk bertani, ” jelas Yusuf.

Yusuf berharap agar pemerintah daerah, melalui BPP dapat terus mendampingi kegiatan pertanian dalam rangka meningkatkan kesejahteraan para petani.

Melalui BPP Karang Intan sebagai Komando Strategis Pembangunan Pertanian (Kostratani), sudah dilaksanakan pembinaan dan transfer ilmu dari penyuluh pertanian kepada petani-petani di Kecamatan Karang Intan.

Hal ini sejalan dengan arahan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Prof Dedi Nursyamsi.

Menyatakan bahwa Kostratani akan menjadikan BPP sebagai pusat pembangunan pertanian yang melibatkan seluruh pelaku pertanian di kecamatan.

Seperti diketahui, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) terus menggalakan program Komando Strategis Pertanian (Kostratani).

Untuk mengoptimalkan tugas, fungsi dan peran BPP dalam menggerakkan pembangunan pertanian di tingkat kecamatan. (tm/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh