Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Religi

Dua Buruh Tertangkap Tangan Simpan Sabu di Dashboard Motor

Avatar
354
×

Dua Buruh Tertangkap Tangan Simpan Sabu di Dashboard Motor

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN, KORANBANJAR.NET – Dua orang buruh, warga  Pekapuran, Kecamatan Banjarmasin Timur, Banjarmasin, tertangkap tangan polisi membawa empat paket sabu yang disimpan di dashboard motor milik pelaku.

Berdasarkan informasi Humas Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) disebutkan, penangkapan tersebut berawal dari informasi dari masyarakat.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Barang bukti yang diamankan petugas polisi (foto: hmspoldakalsel/koranbanjar.net)

Kedua pelaku, masing-masing Fitriansyah alias Ipit dan Maslan alias alan ditangkap pada saat berada dipinggir jalan Ahmad Yani Km 18, Kelurahan Banjarbaru Selatan, Kecamatan Liang Anggang, Banjarbaru, Kamis (4/4).

Saat dilakukan penggeledahan, petugas polisi menemukan empat paket sabu yang disimpan di dashboard kendaraan roda dua yang digunakan para pelaku.

Selain empat paket sabu seberat 226,79 gram, polisi juga mengamankan barang bukti lainnya, berupa uang tunai, satu buah plastik hitam pembungkus sabu, satu buah kotak rokok, satu buah handphone beserta motor milik pelaku.

Selanjutnya kedua pelaku diamankan petugas ke kantor Ditresnarkoba Polda Kalsel untuk dilakukan proses penyidikan lebih lanjut.

Pelaku akan dikenakan pasal 132 (1) Sub 114 Ayat (2) Sub Pasal 112 Ayat (2) UU RI No.35 Tahun 2009 tentang narkotika. (al/ndi)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh