Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & PeristiwaReligi

Ditunggu-tunggu! Guru Khalil akan Resmikan Air Mancur ‘Bersalawat’ Malam Ini

Avatar
383
×

Ditunggu-tunggu! Guru Khalil akan Resmikan Air Mancur ‘Bersalawat’ Malam Ini

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA, KORANBANJAR.NET – Jika di Kota Banjarmasin ada Air Mancur Menari yang baru diresmikan Walikota Ibnu Sina yang terletak di Taman Kamboja, di kota Martapura juga ada Air Mancur Berlian yang berada di kawasan pertokoan Taman Cahaya Bumi Selamat (CBS).

Di malam pergantian tahun, Senin (31/12/2018) malam ini, Bupati Banjar akan resmikan air mancur tersebut sebelum ia menghadiri kegiatan Banjar Bersholawat.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Air mancur yang bisa dibilang pertama di kota Martapura ini, satu pekan terakhir tadi tiap malamnya dilakukan uji coba, dan menarik perhatian warga yang melihat.

Salah satu warga, Magfiroh, mengatakan merasa begitu bangga Martapura mempunyai air mancur yang menurutnya unik ini. “Lampu pada air mancurnya warna-warni seirama dengan pancuran airnya,” ujarnya kepada koranbanjar.net tengah pekan tadi.

Air Mancur Bersalawat Martapura
Penampakan Air Mancur Berlian terlihat dari samping. (foto: dra/koranbanjarnet)

Kepala Dinas PUPR Banjar, Mokhamad Hilman, mengatakan, air mancur tersebut dibuat sebagai bentuk etalase kota, disesuaikan dengan Kota Serambi Mekkah yang bernuansa religi, dengan penyesuaian konsep etalase kota yang diinginkan kepala darah.

“Pancuran air seperti menari-nari dan lampu warna-warni diharmonisasikan dengan musik salawat, seperti salawat Habib Syiekh. Bupati kita inginnya begitu (musik salawat) agar nuansa religinya lebih dapat dan secara tidak langsung akan mengajak para pengunjung untuk bersalawat juga,” ujar Hilman kepada koranbanjar.net tengah pekan tadi.

Dengan diresmikannya Air Mancur Berlian seharga 1,6 miliar tersebut malam ini, pastinya warga Kabupaten Banjar bisa menikmatinya. (dra)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh