Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Hilman Dilantik sebagai Ketua Dewan Pengawas PDAM Intan Banjar

Avatar
292
×

Hilman Dilantik sebagai Ketua Dewan Pengawas PDAM Intan Banjar

Sebarkan artikel ini

Dengan menerapkan protokol kesehatan hanya dihadiri segelintir orang, H Mokhamad Hilman ST dilantik sebagai Ketua Dewan Pengawas PDAM Intan Banjar oleh Bupati Banjar H Khalilurrahman, Rabu (5/8/2020) tadi di Mahligai Sultan Adam Martapura.

MARTAPURA,koranbanjar.net – Amanah menjadi Ketua Dewan Pengawas PDAM Intan Banjar diamanatkan kepada Hilman, yang selama ini menjabat Sekda Banjar juga Plt Kadis PUPR Kabupaten Banjar.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap Hilman ini hanya dihadiri Direktur Utama PDAM Intan Banjar Syaiful Anwar, dan beberapa orang pihak terkait.

Bupati Banjar mengatakan, dilantiknya Hilman untuk melengkapi struktur PDAM Intan Banjar yang harus diisi.

“PDAM Intan Banjar mendapatkan beberapa kali penghargaan terbaik dari pusat, termasuk penghargaan administrasi. Tapi, strukturnya harus dilengkapi dilakukan pengisian,” katanya.

Bupati Khalilurrahman menyatakan, ia berharap di masa mendatang PDAM Intan Banjar lebih giat lakukan penyuluhan dan sosialisasi pemakaian air bersih. Apalagi, pemasangan pipa gratis namun masyarakat masih tetap mengambil air sungai untuk air minum.

“Kalau bisa tarif air diturunkan dan pelayanan terus ditingkatkan,” ucap dia.

Di tempat sama usai pelantikan, Hilman mengutarakan bahwa tugas Dewan Pengawas antara lain mengawasi jalannya perusahaan, yang nanti dilaporkan kepada kuasa pemilik modal.

Kuasa pemilik modal di PDAM Intan Banjar ada tiga, Pemkab Banjar, Pemko Banjarbaru dan Pemprov Kalsel.

Kemudian tugas Dewas Pengawas adalah memberikan nasehat kepada jajaran direksi PDAM Intan Banjar, dalam upaya peningkatan layanan air bersih yang layak dan aman untuk diminum. “Itu harus dpenuhi oleh pemerintah,” imbuh dia.

Selain fungsi sosial, keberadaan PDAM Intan Banjar juga memberikan profit, menguntungkan daerah yang mempunyai modal. (dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh