Ikan Hias Arwana jenis Banjar Red asal Kalimantan, banyak dipercaya peminat mancanegara sebagai pembawa hoki. Alhasil, pemerintah kini menyiapkan ekspor lebih guna memperkuat sektor perikanan di Asia maupun Eropa, Rabu (15/7/2020).
BANJARMASIN, Koranbanjar.net – Salah satu komoditas ikan hias ini, sering diminati warga China, Thailand, Philipina dan Eropa. Bahkan, ribuan ekor arwana telah dikirim ke berbagai negara untuk memenuhi permintaan konsumen yang terus meningkat.
Kepala Dinas Perdagangan (Kadisdag) Provinsi Kalsel Birhasani mengaku, ikan Arwana Banjar Red bisa menjadi potensi baru bagi Kalimantan Selatan (Kalsel).
“Sebagian warga dari berbagai negara, meyakini ikan arwana membawa hoki bagi kehidupan. Sehingga, permintaannya cukup tinggi,” ungkap Birhasani.
Kata dia, ikan ini diekspor dengan ukuran 12 sentimeter. Rata-rata mencapai Rp 500 ribu per-ekor.
Selain dianggap pembawa hoki, ikan ini memiliki keunikan tersendiri yaitu terletak pada keindahan warnanya. Namun, kian menua warna ikan ini akan memudar. (MJ-029/YKW)