Bupati Banjar: Masa Tenang Jangan Hanya Sloganitas Saja!

MARTAPURA, KORANBANJAR.NET – Masa Tenang Pemilu 2019, Bupati Banjar minta stakeholder terus siaga terhadap masalah atau pelanggaran yang mungkin terjadi dalam pemilu.

“Salah satunya adalah indikasi politik uang, serangan fajar, hal-hal lain yang bisa mengganggu tahapan-tahapan masa tenang,” ujar Bupati Khalilurrahman saat Apel Gabungan, di Halaman Kantor Pemkab Banjar, Senin (15/4/2019).

Bupati menegaskan, masa tenang jangan hanya sebatas sloganitas, tetapi realitas yang didasari atas kesadaraan bersama untuk menciptakan pemilu berkualitas di Kabupaten Bajar.

“Mari kita bersama-sama berdoa kepada Allah SWT memohon agar kita selalu mendapat rahmat dan ridho Allah SWT, sehingga nanti pada tanggal 17 April 2019 pesta demokrasi dapat berjalan dengan aman, tertib dan damai,” tutupnya. (fia/dra)