BANJARMASIN, KORAN BANJAR NET- Pelabuhan Trisakti, Kelurahan Telaga Biru, Kecamatan Banjarmasin Barat, kedatangan Rumah Sakit Mengapung. Rumah Sakit milik Tentara Angkatan Laut ini diketahui sedang sandar di dermaga Pelabuhan Trisakti untuk membuka pengobatan gratis untuk masyarakat umum.
Diketahui Kapal Rumah sakit milik Tentara Angkatan Laut ini bersandar pada Jumat, (4/1/2019), dan akan berlabuh lagi Minggu, (6/1/2019), pukul 16.25 wita.
Kapal yang diberi nama Dr.Soeroso, ini memiliki berbagai macam ruangan dari klinik gigi, klinik mata, klinik bedah dan lainnya.
Menurut informasi yang diterima wartawan koranbanjar . net, Kapten Kapal, Leon mengatakan, pihaknya selalu datang ke dermaga pelabuhan Trisakti, tapi dalam waktu yang lama. Mungkin sekitar kurang lebih 5 tahun dan setelah itu melanjutkan perjalan ke beberapa tempat untuk mengobati warga- warga di desa terpencil. Bahkan ke wilayah yang jarang terjamah Rumah Sakit atau Puskemas,” ucap Kapten Leon.(Mj-33/sir)