Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Wisata Khatulistiwa di Desa Sungai Rangas Mulai Ramai

Avatar
484
×

Wisata Khatulistiwa di Desa Sungai Rangas Mulai Ramai

Sebarkan artikel ini

Wisata Khatulistiwa yang ada di Desa Sungai Rangas Tengah Kecamatan Martapura Barat Kabupaten Banjar, kini mulai ramai dikunjungi masyarakat.

BANJAR,koranbanjar.net – Destinasi wisata ini banyak menampilkan pemandangan hamparan sawah yang menghijau, serta spot swafoto menarik untuk media sosial.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Selain spot foto, wisata ini juga dilengkapi dengan berbagai wahana untuk bermain dan gazebo  digunakan untuk bersantai bersama keluarga, teman ataupun pasangan dengan udara segar di pinggir sungai.

Kepala Desa Sungai Rangas Tengah Muhammad Noor menjelaskan, rencananya wisata sungai ini akan dikembangkan lagi kedepannya melalui dana desa dan bantuan dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Banjar.

Dibukanya wisata tersebut, juga bertujuan untuk membantu mendorong perekonomian masyarakat setempat yang saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19,” katanya, Kamis (12/11/2020).

Dikatakannya, wisata sungai ini rencananya nanti akan dijadikan tempat edukasi untuk pengunjung, seperti bekacal atau menangkap ikan dengan cara kedua belah tangan, biovlog maupun kolam untuk masyarakat setempat dan khalayak yang berkunjung.

“Semoga tempat yang dibangun untuk wisata ini, bisa membangkitkan perekonomian masyarakat Desa Sungai Rangas Tengah dan bisa menarik minat masyarakat untuk berkunjung khususnya Kalimantan Selatan,” harap dia.

Ia menambahkan jika tertarik untuk masuk wisata khatulistiwa, pengunjung hanya membayar Rp5000 sudah bisa menikmati wahana yang ada sepuasnya. (kominfobanjar/dya)

 

 

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh