Warga sekitar bantaran Sungai Gagayan, Desa Banua Lawas, Kelumpang Hulu, Kabupaten Kotabaru malam-malam mendadak geger. Karena seorang warga setempat, Nasrudin (61), menghilang. Kuat dugaan yang bersangkutan terjatuh ke sungai dan tenggelam.
KOTABARU, koranbanjar.net – Menurut seorang warga Cantung, Kelumpang Hulu, Saijul Kurnain, kakek bernama Nasrudin (61) mendadak hilang tanpa kabar. Bahkan menurut dia hingga saat ini korban masih dalam pencarian warga sekitar, dan masih belum ditemukan.
“Sementara ini, warga masih menduga kakek tersebut hanyut tenggelam terbawa arus Sungai Gagayan atau diterkam buaya.” kata dia, Kamis (27/5/2021).
Sambung Ijul, dengan melihat beberapa barang bukti korban yang ada ditemukan tersangkut di sekitar tepian kebun sayur, berupa sarung. Bahkan kata dia, korban kerap mandi di Sungai Gagayan tersebut.
Hingga saat ini, pencarian kakek Nasrudin (61) warga Banua Lawas, Kelumpang Hulu masih terus dilakukan. Dan gabungan dari Tim Basarnas Kotabaru, Polsek Koramil setempat dibantu warga, juga sudah menyisir bantaran Sungai Gagayaan hingga siang tadi.
“Masih belum ditemukan. Kali kedua kami bersama tim Basarnas Kotabaru melakukan penyisiran di Sungai Gagayan, sampai saat ini belum ada tanda kakek Nasrudin kelihatan,” ungkap Sahijul.(cah/sir)