Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Tersinggung, Pria Ini Melakukan Penganiayaan

Avatar
666
×

Tersinggung, Pria Ini Melakukan Penganiayaan

Sebarkan artikel ini
Pelaku diamankan Polsek Banjarbaru Utara. (Sumber Foto: Humas Polres Banjarbaru)

Peristiwa tidak mengenakkan dialami seorang wanita saat berada di Bus Banjar Bakula di Banjarbaru. Video beredar, wanita tersebut dianiaya oleh seorang pria.

BANJARBARU, koranbanjar.net Dalam video itu, kejadian terjadi pada Selasa (30/8/2022) sekitar pukul 12.31 Wita.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Peristiwa terjadi di Halte Kolam Renang Idaman Banjarbaru saat bus menjemput penumpang.

Dari rekaman CCTV di dalam bus yang tersebar, wanita berbaju merah marun ini naik ke dalam bus. Kemudian disusul oleh pria yang melakukan penganiayaan mengenakan baju warna hitam celana pendek.

Sumber Foto: tangkapan layar cctv)

Kemudian, wanita itu duduk dan pria tadi juga duduk di samping wanita yang menjadi korban tersebut. Lalu, wanita itu berpindah ke tempat duduk yang di sampingnya sudah ada orang.

Lalu, pria ini tampak melihat ke wanita berbaju merah marun dan berbicara. Tak Lama, pria itu tiba-tiba melakukan penganiayaan. Spontan, orang orang di dalam bus kaget dan terlihat bingung.

Ada seorang bapak yang melerai mengenakan topi berkaos hijau, kemudian menendang pelaku tersebut keluar dari bus.

Kabarnya, pelaku sempat dihajar oleh masyarakat yang mengetahui peristiwa itu. Selanjutnya, pria yang melakukan penganiayaan itu diamankan unit Reskrim Polsek Banjarbaru Utara.

“Sudah ditangkap dan ditangani Unit Reskrim Polsek Banjarbaru Utara,” ucap Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza melalui Kasi Humas AKP Tajudin Noor.

Disebutkan Tajudin, pria atau pelaku itu bukan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ). Melainkan merasa tersinggung karena wanita itu menjauhinya.

“Pria itu normal, buka ODGJ. Hanya karena merasa tersinggung dari sikap wanita itu yang menjauhinya,” ungkapnya.

Untuk korban, sudah membuat laporan pengaduan di SPKT Polsek Banjarbaru Utara. (maf/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh