Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Transportasi

Spesifikasi All New Toyota GR 86 Terbaru

Avatar
448
×

Spesifikasi All New Toyota GR 86 Terbaru

Sebarkan artikel ini
All New Toyota GR 86 2022. (Sumber foto: Carscoops)

Toyota akan meluncurkan GR 86 terbaru dalam sebuah pameran otomotif yang akan berlangsung di Texas, Amerika Serikat awal bulan depan. Nama yang disandangnya adalah All New Toyota GR 86 model year 2022.

Memang belum ada pernyataan resmi dari perusahaan, namun beberapa gambar teaser dari mobil sport Toyota ini sudah beredar di dunia maya. Juga tampil di media, antara lain Carscoops.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Dari bocoran gambar yang beredar, terlihat bagian lampu depan dan velg mendapat desain ulang yang membuat tampilan mobil lebih sporty.

Meski belum banyak yang bisa terungkap, All New Toyota GR 86 diperkirakan mengusung bensin empat silinder 2.4L. Selain itu, pelanggan kemungkinan akan mendapat dua pilihan transmisi baik manual enam percepatan atau otomatis.

Tenaga ini akan disalurkan ke roda penggerak belakang yang ditopang ban berukuran 215/40 R18.

Sebagai informasi, All New oyota GR 86 adalah model ketiga dari mobil sport Toyota dengan label GR yang dikembangkan Toyota Gazoo Racing. Toyota GR 86 terbaru sebelumnya sudah lebih dulu meluncur di Jepang.

Untuk versi Jepang, spesifikasinya adalah: dimensi panjang 4,265 mm, lebar, 1.775 mm, dan tinggi 1,310 mm dengan jarak sumbu roda 2.575 mm. Mesin baru berkapasitas 2.387 cc yang memasok daya 235 PS pada 7.000 rpm dan torsi maksimum 250 Nm pada 3.700 rpm. (suara.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh