Anggota DPRD Kotabaru Rabbiansyah melakukan reses tahap II di daerah pemilihan (Dapil) tiga, Kabupaten Kotabaru beberapa waktu lalu. Adapun lokasi reses oleh Komisi I DPRD ini, di Desa Binturung dan Balaimea, Kecamatan Pamukan Utara, Desa Sakadoyan, Kecamatan Pamukan Selatan, dan beberapa desa lainnya.
KOTABARU, koranbanjar.net – Rabbiansyah mengatakan, setelah beberapa desa di dapilnya, reses terkhir dilakukan di Desa Gunung Batubesar, Kecamatan 4Sampanahan.
“Di Desa Gunung Batubesar titik ke 9 kegiatan reses, dari lima Kecamatan di Dapil tiga yakni, Pamukan Barat, Pamukan Utara, Pamukan Selatan, Sungai Durian dan Kecamatan Sampanahan,” katanya, Kamis (30/6/2022).
Dalam kegiatan resesnya Roby memaparkan, untuk tahun 2021 desa Gunung Batubesar, sudah mendapatkan satu unit mobil ambulance desa, yang disisihkan dari dana aspirasi dewan melalui Dinas Kesehatan senilai Rp 275 juta.
Selain itu, pada tahun 2023 dianggarkan untuk pengadaan tandon air 1.200 liter. Kemudian, tidak kalah penting, Roby meminta, kepada warga yang memiliki anak lulusan SMA sederajat dan merasa tidak mampu untuk menguliahkan anaknya karena keterbatasan ekonomi.
“Seperti reses-reses sebelumnya, saya akan memfasilitasi untuk mendapatkan Program kuliah gratis (Bidik Misi/KIP Kuliah)” tuturnya.
Karena menurutnya, sampai tahun 2021, anak-Anak di dapil tiga tersebar di lima Kecamatan, sudah sebanyak 70 orang yang difasilitasi dalam program beasiswa KIP kuliah dari Pemerintah Pusat.
“Sebanyak 70 orang anak tersebut tersebar di Poltek Kotabaru, STIKIP Paris Barantai Kotabaru, STIE WP Tanah Grogot, Stiper Tanah Grogot, Uniska BJM serta beberapa Universitas di Banjarbaru dan Banjarmasin” imbuhnya
Dan menurutnya Fasilitasi ini bertujuan untuk peningkatan SDM anak-anak Dapil tiga, untuk menyongsong IKN (Ibukota Negara) dan DOB (Daerah Otonomi Baru) Tanah Kambatang Lima.
(cah/slv)