Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Sembilan Desa di Karang Intan Bagikan Serentak BLT Dana Desa

Avatar
440
×

Sembilan Desa di Karang Intan Bagikan Serentak BLT Dana Desa

Sebarkan artikel ini

Sebanyak sembilan desa di Karang Intan Kabupaten Banjar, membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dana desa secara serentak dalam waktu bersamaan, Jumat (22/5/2020).

KARANG INTAN,koranbanjar.net – Sembilan desa di Karang Intan yang membagikan BLT dana desa kepada warga setempat dengan jumlah kepala keluarga (KK) bervariasi setiap desa.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pantauan koranbanjar.net di Desa Jingah Habang Ulu Kecamatan Karang Intan, tercatat 73 KK yang menerima BLT dana desa. Mereka berasal dari tiga rukun tetangga (RT).

Setiap calon penerima BLT dana desa, menyerahkan fotokopi KK. Kemudian dilakukan pemeriksaan suhu tubuh sebagai bagian prosedur protokol kesehatan di masa covid-19.

“Rata-rata suhu tubuh penerima BLT dana desa yang diperiksa, hasilnya dalam keadaan normal,” cetus Nur Naf’an sekretaris Desa Jingah Habang Ulu.

Adapun sembilan desa di Kecamatan Karang Intan, selain Desa Jingah Habang Ulu yang bagikan BLT dana desa, adalah Desa Mandiangin Timur, Mandiangin Barat, Sungai Alang, Kiram, Abirau, Sungai Besar, Penyambaran, Sungai Asam. (dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh