Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai UtaraReligi

Rudy Ariffin Isyaratkan Putranya Maju Pilkada 2020, Calon Bupati Banjar?

Avatar
466
×

Rudy Ariffin Isyaratkan Putranya Maju Pilkada 2020, Calon Bupati Banjar?

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Mantan Gubernur Kalimantan Selatan 2 periode H Rudy Ariffin mengisyaratkan putranya, HM Aditya Mufti Ariffin, bakal maju pada bursa pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020.

“Ya (Aditya) masuk lah,”jawab Rudy singkat saat mengiakan Aditya bakal mencalon sebagai kandidat kepala daerah, usai acara Sahur Bersama Rudy Ariffin & Jurnalis se-Kalsel serta Sahur Keliling bersama Shinta Nuriyah Wahid di Dafam Hotel Banjarbaru, Minggu (26/5/2019).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Aditya sendiri diprediksi gagal mempertahankan kursinya di Senayan setelah kalah “bertarung” di perebutan dapil 2 Kalimantan Selatan pada pileg 2019 lalu. Saat ini ia masih sebagai Anggota DPR RI Komisi III fraksi PPP.

Kendati memberikan isyarat, namun Rudy Ariffin belum memastikan di mana putra ke dua-nya itu bakal dicalonkan.

Rudy Ariffin Isyaratkan Putranya Maju Pilkada 2020, Calon Bupati Banjar..,
HM Aditya Mufti Ariffin. (foto: net)

Banyak kalangan menilai, Aditya akan meramaikan panggung pemilihan bupati (Pilbup) di Kabupaten Banjar tahun depan, untuk melanjutkan kesusksesan sang ayah kala memimpin Bumi Serambi Mekkah itu.

“Kalau daerah mana beluh tahu, kita lihat saja nanti,” tutur mantan Bupati Banjar periode 2000-2005 itu.

Disinggung berapa kader yang akan “didorong” PPP dalam pilkada serentak Kalsel 2020, Rudy menjelaskan sudah mengantongi beberapa nama.

“Memang ada beberapa (kader) tapi Kita belum membuka secara resmi, nanti lah sesudah lebaran,” pungkas Rudy Ariffin. (dra)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh