Tim Buru Sergap (Buser) Macan Bamega Polres Kotabaru, kembali mendapatkan penghargaan, usai mengungkap kasus yang meresahkan Masyarakat Kotabaru.
KOTABARU, koranbanjar.net- Kali ini, penghargaan itu diberikan oleh Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru, Syairi Mukhlis. Dan pemberian penghargaan juga langsung diterima oleh Wakapolres Kotabaru beserta jajaran Buser.
Penghargaan tersebut, merupakan bentuk keberhasilan para Tim Macan Bamega atas pengungkapan kasus pencurian kotak amal yang sempat viral di madsos.
Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis mengatakan, pemberian penghargaan kepada Polres Kotabaru khususnya Tim Macan Bamega dalam pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas).
Sehingga sambung dia, masyarakat Kabupaten Kotabaru merasa aman, nyaman. Terlebih setelah adanya kasus yang sempat viral di media sosial, yang telah berhasil diungkap oleh Tim Macan Bamega dalam waktu 1×24 jam.
“Ini tentu luar biasa. Harapannya, apa yang diberikan, dapat lebih memotivasi Polri sebagai Pelayan, Pengayom dan Pelindung Masyarakat”ucap Syairi, Senin (20/9/2021).
Sementara itu Wakapolres Kotabaru, Kompol Yulianor Abdi, SIK, mengatakan, jajaran Polres Kotabaru khususnya Tim Macan Bamega Satreskrim sangat berterima kasih setinggi-tingginya kepada Ketua DPRD Kotabaru dan jajaran, atas apresiasi yang diberikan.
“Seperti yang pernah disampaikan. Ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami sebenarnya. Namun karena mendapat apresiasi, tentu kami sangat berterima kasih”tandas Yulianor Abdi.(cah/dya)