Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Transportasi

Pejabat Polda Kalsel Dan 5 Kapolres Bergeser

Avatar
360
×

Pejabat Polda Kalsel Dan 5 Kapolres Bergeser

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Pejabat utama Polda Kalimantan Selatan mengalami pergeseran jabatan, termasuk kabarnya 5 Kapolres di daerah.

Ditanya mengenai mutasi besar-besaran di jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Kabid Humas Polda Kalsel, Kombes Polisi Muhammad Rifa’i membenarkan hal itu.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Iya benar, nanti tunggu Sertijabnya insyaallah minggu depan,” ujarnya kepada koranbanjar.net, Jum’at (25/10/2019).

Menurut informasi yang diperoleh koranbanjar.net berikut pejabat utama yang mengalami pemutasian, Direktur Sabhara Polda Kombes M Khosim bergeser menjadi Dosen Utama Akpol Lemdiklat Polri, penggantinya Kombes Andreas Wayan Wisaksono, sebelumnya dari Dir Samapta Polda Kalsel.

Kemudian Direktur Intelkam Kombes Bambang Priyo Andogo dimutasi menjadi Analis Utama TK III Baintelkan Polri, digeser oleh AKBP Hajat Mabrur Bujangga dari Kasubbagpers Bagsumda Rorenmin Baintelkam Polri Dirintelkam.

Selanjutnya “gerbong” mutasi terjadi di kalangan Kapolres, antara lain Kapolres Tala AKBP Sentot Adi Darmawan menduduki jabatan Kasubbagdok Bagdoklit Roalis Baintelkam. Penggantinya AKBP CunCun Kurniadi yang sebelumnya Kabagbinkar ROSDM Polda Kalsel.

Sementara Kabagbinkar ROSDM Polda Kalse dijabat AKBP Kelana Jaya, sebelumnya Kapolres Banjarbaru.

Untuk Kapolres Banjarbaru akan dijabat AKBP Doni Hadi Santoso yang sebelumnya Kabagdalpres ROSDM Polda Kalsel.

Kemudian jabatan yang ditinggalkan Doni sebagai diduduki AKBP Zamroni sebelumnya Kapolres Balangan.

Sedangkan Kapolres Balangan dijabat AKBP Nur Khamid yang sebelumnya adalah Kasubdit Waster Ditpamobvit Polda Kalsel.

Kemudian Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete mutasi ke Irbid Irwasda Polda Kalael. Posisinya semula diganti AKBP Andri Koko yang sebelumnya adalah Kasubit IV Dirteskrimus Polda Sulbar.

Selanjutnyaa Kapolres Tabalong AKBP Hardiono mendapat promosi menjadi Waka SPN, diganti AKBP Muchamat Muchdori sebelumnya adalah Kasubdit III Tipiko Ditreskrimus.

Lebih lanjut, M.Rifa’i mengatakan bahwa dari pejabat yang namanya masuk mutasi akan melaksanakan serah terima jabatan paling lambat 14 hari sejak terbitnya perintah mutasi.(yon)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh