Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Utara

PDIP Banjarbaru Kantongi 8 Pendaftar Bacada

Avatar
487
×

PDIP Banjarbaru Kantongi 8 Pendaftar Bacada

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, koranbanjar.net – Pendaftaran bakal calon kepala daerah (bacada) di DPC PDIP Banjarbaru telah ditutup. Hasilnya, disampaikan Ketua DPC PDIP Banjarbaru Wartono, ada delapan bacada yang sudah mendaftarkan diri untuk maju dalam Pilwali Banjarbaru 2020 melalui usungan partai yang dipimpin Mega Wati itu.

“Selanjutnya kami akan menunggu pengembalian berkas formulir hingga 20 September nanti,” ujarnya kepada koranbanjar.net, Minggu (15/9/2019) sore.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kemudian, pada 21 Spetember semua berkas akan dikirim ke DPD PDIP Kalsel.

“Insya Allah, 22 September nanti DPD PDIP Kalsel sudah bisa memetakan para calon yang sudah mengambil formulir. Sesuai jadwal, berkas formulir diantar dari DPD PDIP Kalsel ke DPP PDIP pada 23 September,” katanya.

Saat formulir sampai di DPP, maka di sanalah akan diputuskan siapa yang akan diusng PDIP pada Pilwali Banjarbaru 2020 mendatang.

“Siapapun yang direkomendasikan DPP PDIP, kami wajib mendukungnya,” ungkapnya.

Berikut daftar nama bacada yang telah mendaftarkan diri di PDIP Banjarbaru:

Selasa, 3 September:

  1. AR Iwansyah (Ketua DPRD Banjarbaru). Formulir diambil utusannya, Nunuk Sutami
  2. M Aditya Mufti Ariffin (Anggota DPR RI). Formulir diambil utusannya, Khairil Anwar

Kamis, 5 September):

  1. Nadjmi Adhani (Wali Kota Banjarbaru).
  2. Darmawan Jaya Setiawan (Wakil Wali Kota Banjarbaru)

Jumat, 6 September:

  1. Masyraniansyah (Sekda Tapin). Formulir diambil utusannya, A Gafar Aswiyanto.

Minggu, 15 September:

  1. Edy Saifuddin (Sekjen Parlemen Jalanan)
  2. Rizqillah Suhaili (Bendahara NU Kalsel/Direktur Jamkrida). Formulir diambil utusannya, M Leoni Hermawan.
  3. Pengayom Bayu Adjie (Sekcam Landasan Ulin/Mantan Lurah Landasan Ulin Utara). Formulir diambil utusannya, M Fauzi Fadilah. (ykw/dny)
Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh