Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Transportasi

Meriahkan Harjad Ke-68 Kalsel, Gubernur Makan Bersama Masyarakat Banjarmasin

Avatar
342
×

Meriahkan Harjad Ke-68 Kalsel, Gubernur Makan Bersama Masyarakat Banjarmasin

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN, KORANBANJAR.NET – Gubernur Kalimantan Selatan, H. Sahbirin Noor mengundang seluruh lapisan masyarakat Kota Banjarmasin serta instansi pemerintah, untuk berhadir dan makan bersama, di Jalan Jendral Sudirman atau lebih tepatnya di halaman eks kantor gubernur lama di taman hijau terbuka 0 KM, dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-68 Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (09/08).

Dari pantauan wartawan koranbanjar.net, kedatangan Gubernur Kalimantan Selatan, Walikota Banjarmasin, Sekretaris Daaerah Provinsi Kalsel, H. Abdul Haris Makkie dan Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, disambut dengan sinoman hadrah seni tradisional khas banjar dan sesampai di panggung acara, Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor atau yang akrab disapa Paman Birin serta lapisan masyarakat yang berhadir menyanyikan bersama lagu Indonesia raya, lagu hymne dan juga pengajian.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Orang nomor satu di Kalimantan Selatan itu berdiri di atas panggung sambil menyerukan kepada masyarakat kalimantan selatan “Bagawi Giat, Rakyat Rakat, Banua Selamat”, begitulah semboyan yang diserukan Paman Birin di Hari Jadi ke-68 Provinsi Kalimantan Selatan. Paman birin juga terlihat berdo’a bersama masyarakat yang berhadir, untuk Kota Banjarmasin agar lebih baik.

Selain itu, terlihat berbagai macam menu hidangan makanan gratis, yang sudah disediakan untuk makan baimbai bersama Paman Birin.(slm/ahm/ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh