Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Manarap Dihebohkan Isu Puting Beliung

Avatar
309
×

Manarap Dihebohkan Isu Puting Beliung

Sebarkan artikel ini

KERTAKHANYAR, koranbanjar.net – Manarap tepatnya Manarap Tengah Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar sempat digegerkan dengan beredarnya kabar ada angin puting beliung dialami warga setempat. Setelah ditelisik lebih lanjut ternyata yang benar adalah angin ribut, bukan puting beliung, terjadi sore sekitar pukul 16.30 Wita, Minggu (21/7/2019). Angin ribut bertiup kencang ini datang bersamaan dengan hujan lebat.

Menurut Ari merupakan warga Manarap, membantah bahwa ada angin puting beliung di Manarap Tengah.
“Disini tidak ada angin puting beliung, tapi yang ada angin ribut sore tadi bersamaan hujan begitu lebat,” ujar dia kepada koranbanjar.net.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Warga Manarap lainnya Amad, juga menampik dan menambahkan disaat itu tidak ada korban pada kejadian sore tadi dan hanya sebentar kejadiannya alias tidak terlalu lama.
“Alhamdulillah tidak ada korban, apalagi hanya sebentar. Menjelang hujan selesai angin ribut sudah menghilang dan sudah tenang keadaannya,” kata Amad. (mj-22/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh