Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Transportasi

Lahan Kalsel Ibarat Raksasa sedang Tidur

Avatar
440
×

Lahan Kalsel Ibarat Raksasa sedang Tidur

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN, KORANBANJAR.NET – Dalam acara peresmian Kantor Pusat Pemasaran Hasil Hutan yang berada di Jalan Gatot Subroto No 7, Banjarmasin, Senin (15/10), Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, menyebutkan bahwa kita di Kalsel ini ibarat raksasa yang sedang tidur.

“Kita ini ibarat raksasa yang sedang tidur,” sebut gubernur.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Gubernur menjelaskan, Kalimantan Selatan memiliki lahan yang sangat luas dengan sumber daya alamnya yang melimpah. Lahan yang luas namun belum dapat dimaksimal inilah yang diibaratkan seperti raksasa yang sedang tidur.

Pada acara tersebut, Gubernur Kalsel yang akrab disapa Paman Birin ini juga mengharapkan, Kantor Pusat Pemasaran Hasil Hutan yang baru diresmikannya ini dapat menjadi jembatan untuk memasarkan produk-produk hasil hutan Kalsel ke khalayak luas.

Acara peresmian Kantor Pusat Pemasaran Hasil Hutan itu yang dihadiri oleh seluruh Kepala SKPD Pemprov itu diawali dengan sambutan sekaligus laporan dari Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel, Hanif Faisol Nurofiq, yang kemudian dilanjutkan dengan suguhan tarian Dayak, dan pemukulan gong serta penanadatanganan prasasti secara simbolis yang dilakukan oleh Gubernur Kalsel, sebagai tanda bahwa Kantor Pusat Pemasaran Hasil Hutan telah diresmikan. (dshtklsl/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh