Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Lahan Jadi Kendala, Sampah di TPS Menumpuk

Avatar
273
×

Lahan Jadi Kendala, Sampah di TPS Menumpuk

Sebarkan artikel ini

Ketersediaan lahan, menjadi kendala sampah menumpuk di tempat penampungan sementara (TPS) Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar.

BANJAR, koranbanjar.net – Bau tak sedap sampah, mengganggu pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Terpantau koranbanjar.net, Senin (7/9/2020), tumpukan sampah ini melebihi kapasitas yang telah disediakan.

Camat Sungai Tabuk Ahmad Rabani menyebut, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Banjar kekurangan armada pengangkut sampah.

“Sebenarnya, mereka (sudah) bekerja dengan teratur. Mengambil sampah di TPS, setiap pagi dan sore,” ujar Camat Sungai Tabuk, Ahmad Rabbani.

Ia menduga, bukan hanya warga sekitar yang membuang sampah. Melainkan, ada masyarakat lain yang ikut membuang sampah tanpa diketahui asalnya dari mana.

Kendati demikian, ia berharap semua desa mempunyai TPS masing-masing. Bahkan, lebih baik mempunyai pempat pembuangan akhir (TPA).

“Mendaur ulang sampah, menjadi bahan berguna. Bisa meningkatkan ekonomi masyarakat,” kata dia.

Seperti diketahui, terdapat tiga TPS di Kabupaten Banjar yang sering dikeluhkan warga, yaitu di Jalan Gubernur Syarkawi, Desa Pematang Panjang, dan Sungai Tabuk Keramat. (MJ-010/YKW)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh