Meningkatkan tata kelola perpustakaan dan kearsipan di Kotabaru, anggota Komisi I DPRD Kotabaru sambangi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan Selatan, untuk studi banding Kamis (10/6/2021).
BANJARMASIN,koranbanjar.net – Kepala Dispersip Kalsel Hj Nurliani mengatakan, kunjungan DPRD Kotabaru bertujuan untuk menunjang kinerja.
Kemajuan suatu daerah, lanjut Nurliani, ditentukan oleh kualitas sumber daya manusia, yang salah satunya dapat dicapai dengan meningkatkan peran perpustakaan.
“Kami melihat kemajuan suatu daerah adalah kemajuan daripada sumber daya manusia. Untuk itu, peningkatan program perpustakaan merupakan salah satu yang harus dilakukan,” kata Nurliani, Jumat (11/6/2021) di Banjarmasin.
Dikatakan Nurliani, anggota Komisi I DPRD Kotabaru sekaligus mengemban tugas-tugas daerah untuk memfasilitasi perpustakaan daerah di wilayah setempat agar bersinergi dengan perpustakaan Provinsi Kalimantan Selatan
“Ada sembilan orang legislator DPRD Kotabaru yang belajar pengelolaan ke Dispersip Kalsel,” kata Nurliani. (kominfokalsel/dya)