Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Transportasi

Kejati Siapkan 500 Kotak Konsumsi Gratis

Avatar
325
×

Kejati Siapkan 500 Kotak Konsumsi Gratis

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Syukuran Hari Jadi (Harjad) ke-69 Provinsi Kalimantan Selatan, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalsel ikut berpartisipasi dengan menyiapkan makanan secara gratis pada stand telah disiapkan panitia.

Makanan yang berjumlah kurang lebih 500 kotak tersebut diberikan kepada warga masyarakat yang mengunjungi stand Kejati Kalsel dalam Perayaan Harjad ke-69 Provinsi Kalsel

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kasi Penerangan Hukum Makhpujat mengatakan, Kejati Kalsel melakukan hal tersebut adalah sebagai bentuk partisipasi dalam mendukung dan memeriahkan hari lahirnya bumi Lambung Mangkurat itu.

“Iya ini adalah sebagai bentuk partisipasi dan semangat Kejati Kalsel dalam memeriahkan Hari Jadi ke-69 Provinsi Kalsel, dengan menyediakan kurang lebih 500 kotak makanan yang diberikan secara cuma-cuma untuk para pengunjung yang datang ke stand Kejati Kalsel,” terangnya.

Ia berharap apa yang diberikan oleh Kejati Kalsel dalam perayaan Harjad ke-69 Provinsi Kalsel dapat lebih mendekatkan diri ke pada masyarakat Banjarmasin pada khususnya dan Kalimantan Selatan pada umumnya dan semoga dapat memberikan kebahagiaan serta bermanfaat.

Selain itu ia berharap Kejaksaan makin dikenal di mata masyarakat, hingga membuat tidak ada penghalang yang membatasi antara Kejaksaan dengan masyarakat.

“Jadikanlah kami rekan, kawan dan sahabat bagi kalian semua, karena Kejaksaan tidak akan berarti apa-apa tanpa dukungan dan kerjasama dari masyarakat. “Kejaksaan atau Jaksa Sahabat
Masyarakat,” ucapnya. (yon/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh