Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Kecelakaan Lalulintas di Kalsel; Taksi Angkutan Umum Terguling Setelah Tabrak Pohon

Avatar
662
×

Kecelakaan Lalulintas di Kalsel; Taksi Angkutan Umum Terguling Setelah Tabrak Pohon

Sebarkan artikel ini
TERGULING – Taksi angkutan umum terguling di Kota Kandangan, Kabupaten HSS, Kalsel. (foto: screenshot dari video rekaman emergency)
TERGULING – Taksi angkutan umum terguling di Kota Kandangan, Kabupaten HSS, Kalsel. (foto: screenshot dari video rekaman emergency)

Kecelakaan lalulintas tunggal dialami sebuah taksi angkutan umum jenis Colt L300 di Jalan Hanyar Kandangan, dekat perempatan Jambu Hilir, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Selasa (5/10/2021) sekitar pukul 15.00 WITA. Taksi ini terguling ke sawah, setelah menabrak pohon di lokasi kejadian.

KANDANGAN, koranbanjar.net – Taksi angkutan umum jenis  Colt L300 yang disopiri Arsyad, warga Alabio Kabupaten Hulu Sungai Utara mengalami kecelakaan tunggal, persisnya dekat SPBU AKR Kandangan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kecelakaan lalulintas tunggal tersebut membuat para penumpang mengalami luka-luka, kemudian langsung dievakuasi ke RSUD Haji Hasan Basri Kandangan menggunakan beberapa unit ambulan yang berdatangan ke lokasi kejadian.

Menurut warga Jambu Hilir Kandangan, Magfirah yang menyaksikan evakuasi taksi angkutan umum itu, saat kejadian mobil melaju dengan kencang, kemudian oleng hingga keluar jalur. Kemudian, langsung menghantam pohon dan terguling ke sawah,” ujarnya.

TERGULING – Taksi angkutan umum terguling di Kota Kandangan, Kabupaten HSS, Kalsel. (foto: screenshot dari video rekaman emergency)
TERGULING – Taksi angkutan umum terguling di Kota Kandangan, Kabupaten HSS, Kalsel. (foto: screenshot dari video rekaman emergency)

Tidak diketahui persis jumlah penumpang yang mengalami luka-luka, namun diketahui taksi angkutan umum itu melaju dari arah Banjarmasin menuju Hulu Sungai.

Taksi angkutan umum jenis Colt L300 dengan Nomor Polisi DA 1945 TC saat ini sudah dievakuasi tim Satlantas Polres Hulu Sungai Selatan.

Diketahui, jalan yang dilewati taksi Colt L300 ini merupakan jalur lurus yang membuat para sopir sering memacu mobil dengan cepat. Sementara di lokasi kejadian, banyak kondisi jalan yang bergelombang, bahkan tidak terlihat dari kejauhan. Diduga, keadaan itu yang menjadi salah satu penyebab taksi angkutan umum ini terguling.(mj-41/sir)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh