Kasus penusukan terhadap salah seorang tokoh ulama terkenal di Indonesia, Syekh Ali Jabir menimbulkan kecaman dari berbagai pihak, baik tokoh nasional, tak kalah juga di daerah, salah satunya dari Bendahara Umum Kerukunan Keluarga Bahasyim(KKB), Habib Ahmad Bahasyim.
BANJARMASIN, koranbanjar.net –
Dalam pernyataannya melalui WA, kepada koranbanjar.net, Selasa (15/9/2020), pukul 11.30 Wita, Habib Ahmad mengatakan percaya kepada langkah aparat keamanan dan penegak hukum dalam menangani kasus ini secara profesional.
“Kami percaya aparat penegak hukum bertindak profesional, kami minta pelaku dihukum setimpal dengan perbuatannya sesuai hukum yang berlaku,” tegasnya.
Anggota Dewan Kalsel Komisi II ini menilai ada motif tertentu dibalik kejadian ini, sehingga menjadikan Syekh Ali Jabir sebagai target.
“Perlu kita cermati lebih lanjut apakah ini memang murni kriminal atau ada kebencian terhadap ulama,” jawabnya ketika ditanya apakah murni kriminal tindakan pelaku.
Bercermin dari kasus itu, Habib Ahmad berharap kejadian ini jangan sampai terjadi lagi dimanapun berada, khususnya terhadap para ulama, habaib, kyai, dan ustad.
“Kegiatan keagamaan juga perlu diawasi agar hal serupa tidak terulang lagi, karena kita tidak tahu darimana saja jamaah yang datang,” pungkasnya penuh harap. (yon)