Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjarbaru

Kadis LH Kalsel: Kurangi Plastik saat Pembagian Daging Kurban

Avatar
511
×

Kadis LH Kalsel: Kurangi Plastik saat Pembagian Daging Kurban

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi penjual besek. (Sumber foto: Suara.com)

Momen Hari Raya Iduladha identik dengan berbagi hasil potong hewan kurban. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi kalimantan Selatan (Kasel) mengingatkan kepada semua pihak, agar mengurangi plastik sebagai alat untuk membungkus daging kurban.

BANJARBARU,koranbanjar.net – Hal itu juga menindaklanjuti Surat Edaran dari Kementerian LHK RI dan Surat Ederan Gubernur Kalsel.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kadis LH Kalsel, Hanifah Dwi Nirawan mengatakan, untuk dapat mengurangi sampah plastik bisa menggunakan bahan ramah lingkungan.

“Sudah disiapkan besek sebagai pengganti kantong plastik, untuk membungkus dagin kurban besok. Serta, membagikan bakul sebagai alternatif lainnya,” ujarnya, Senin (19/7/2021).

Sampah plastik masih menjadi persoalan lingkungan yang serius. Maka dari itu, pihaknya selalu mengedukasi masyarakat agar mengurangi plastik saat Iduladha besok.

“Kita edukasikan kepada panitia kurban untuk dapat menggunakan besek atau bahan yang ramah lingkungan, agar mengurangi sampah plastik. Ini juga butuh kesadaran masyarakat,” katanya.

Menurutnya, mengganti plastik dengan bakul berbahan purun dapat membantu perekonomian Kalsel bagi para pengrajin purun.

“Sisi lainnya, selain mengurangi sampah plastik juga membangkitkan ekonomi masyarakat,” tuturnya.

Ia menambahkan, pihaknya akan menyebar Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 dalam pelaksanaan kurban nanti di setiap kabupaten/kota se-Kalsel. (maf/ykw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh