Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Jurnalis Banjar Serahkan Bantuan Korban Kebakaran Pasar Papan

Avatar
288
×

Jurnalis Banjar Serahkan Bantuan Korban Kebakaran Pasar Papan

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA, KORANBANJAR.NET – Jurnalis di wilayah Kabupaten Banjar galang bantuan untuk korban kebakaran di Jalan Pasar Papan, Desa Antasan Senor Ilir RT 06 RW 03, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar, Jumat (12/10) siang.

Bantuan tersebut berupa baju layak pakai dan makanan siap saji.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Koordinator penggalangan dana jurnalis Banjar, Muslim Fahmi, mengatakan ini merupakan bentuk kepedulian sesama dan keakraban para awak media Kabupaten Banjar.

“Kami hari ini menyerahkan baju layak pakai, makanan cepat saji, ini sebagai bentuk keperdulian kami para jurnalis kepada para korban yang tertimpa musibah kebakaran. Meski nilainya tidak seberapa, semoga bermanfaat dan dapat meringankan beban para korban,” Ujar Fahmi.

Jurnalis Banjar Serahkan Bantuan Korban Kebakaran Pasar Papan
Lokasi kebakaran.

Bantuan tersebut diterima langsung oleh Shobirin, Ketua RT 6 RW 3 Pasar Papan Antasan Senor.

“Alhamdulillah, terimakasih kepada kawan-kawan media yang ada di Kabupaten Banjar,  telah membantu para korban yang menimpa masyarakat kami,” ujar Shobirin

Baca berita sebelumnya, Tak Peduli Hujan, Api Lahap 4 Bangunan, Salah Satunya Asrama Santri

 

Bantuan pun terus mengalir berdatangan. Selain dari awak media Kabupaten Banjar, sebelumnya bantuan juga datang berbagai kalangan masyarakat, organisasi, Pemerintah (BPBD), Baznas, dan juga mahasiswa. (dra)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh