Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Religi

Jemaat GKE Efrata Loksado Gotong Royong Sambut Natal 2020

Avatar
357
×

Jemaat GKE Efrata Loksado Gotong Royong Sambut Natal 2020

Sebarkan artikel ini

Jemaat Gereja Kalimantan Evangelis (GKE) Efrata Loksado di Jalan Pantai Kipas, Kecamatan Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) saling gotong royong menyambut perayaan hari Natal yang akan dilaksanakan pada Kamis 24/12/2020) sore.

HULUSUNGAISELATAN, koranbanjar.net – Pantauan koranbanjar.net di lokasi, masyarakat setempat mulai sibuk bekerja dengan mendirikan tenda, membuat hiasan gereja, hingga memasak hidangan bersama saat perayaan Natal nanti.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Ketua Panitia Pelaksana Ibadah Natal GKE Efrata Loksado, Waterman mengatakan, pihaknya sejak pagi sudah mulai memasak hidangan Natal untuk besok petang.

Makanan khas Kabupaten HSS, lamang menjadi menu andalan yang akan dihidangkan kepada jemaat merayakan Natal di GKE Efrata Loksado.

Khusus media memasaknya, Waterman menjelaskan telah menyediakan bambu jenis buluh yang ditebang dari hutan di wilayah setempat.

“Sekitar 30 potong buluh kita siapkan untuk membuat lamang, rencananya akan kita sajikan saat perayaan Natal nanti,” kata Waterman.

Berhubung masih dalam pandemi Covid-19, jumlah yang hadir lebih sedikit dibandingkan tahun lalu dihadiri 500 hingga 1000 jemaat.

“Kami menyajikan hidangan utama sesuai perkiraan jumlah jemaat yang akan hadir, yakni sekitar 200 porsi,” ungkapnya.

Pihaknya berharap, perayaan natal akan dilaksanakan besok bisa berjalan lancar tanpa ada halangan dan kendala apapun seperti tahun lalu. (mj-030/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh