Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Religi

Dampak Demonstrasi Mahasiswa, Gladi Bersih Pelantikan DPR dan DPD RI Tertunda

Avatar
575
×

Dampak Demonstrasi Mahasiswa, Gladi Bersih Pelantikan DPR dan DPD RI Tertunda

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, koranbanjar.net – Aksi demonstrasi mahasiswa di Jakarta, Senin (30/9/2019) siang, berdampak pada tertundanya gladi bersih pelantikan anggota DPR dan DPD RI terpilih periode 2019-2024 di gedung Nusantara DPR RI, Jakarta.

“Iya benar gladi bersih siang ini ditunda,” kata Pangeran Khairul Saleh kepada tandapetik.com (grup koranbanjar.net), Senin siang.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Penundaan gladi bersih pelantikan berdasarkan hasil rapat koordinasi antara jajaran TNI, Polri, Setjen DPR, DPD dan MPR serta pemerintah daerah terkait.

Seperti diberitakan tandapetik.com (Media Banjar Grup) Informasi yang diperoleh dari Pangeran Khairul Saleh, gladi bersih pelantikan anggota DPR dan DPD RI dijadwalkan Senin 30 September pukul 14.00 wib. Sebelum pelantikan, seluruhnya dikumpulkan di tiga hotel berbeda dan akan dibawa dengan bus dari hotel masing-masing ke gedung DPR RI.

Namun, karena aksi demonstrasi mahasiswa dan sejumlah kelompok lainnya mulai berdatangan di beberapa titik dari Senin pagi, gladi bersih pun ditunda dengan alasan keamanan, dan informasi selanjutnya akan dikabarkan kepada seluruh anggota DPR RI serta DPD RI terpilih pada Senin sore.

Berikut jumlah anggota DPR RI dan DPD RI yang dijadwalkan melaksanakan gladi bersih pelantikan:

  • Di Hotel Shangri-La: 377 orang, terdiri dari 78 orang anggota DPR RI dari Partai Gerindra, 85 orang dari Golkar, 59 orang dari Nasdem, 19 orang dari PPP, dan 136 anggota DPD RI.
  • Hotel The Ritz Carlton: 172 orang, terdiri dari 128 anggota DPR RI dari PDIP dan 44 orang dari PAN.
  • Hotel Fairmont: 162 orang, terdiri dari 58 orang anggota DPR RI dari PKB, 50 orang dari PKS dan 54 orang dari Demokrat.

Diketahui, pelantikan anggota DPR RI dan DPD RI terpilih dijadwalkan pada Selasa 1 Oktober 2019. (dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh