MARTAPURA, KORANBANJAR.NET- Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar melakukan pengambilan sumpah jabatan Kepala Satuan Pendidikan Sekolah Dasar Lingkup Dinas Pendidikan, Kamis (07/06) pagi di Aula Dinas Pendidikan, Indrasari.
Bupati Banjar H Khalillurahman mengatakan, atas nama pemerintah mengucapkan selamat kepada Kepala Sekolah SD sebanyak 290 guru yang dilantik hari ini.
Hal ini menjadi momentum khususnya mengawali tugas baru sebagai pemimpin sekolah dasar.
“Semoga semuanya dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan lancar,” ujarnya
Pengambilan sumpah jabatan itu tentunya sesuai peraturan menteri Kemendikbud tentang penugasan guru sebagai kepala sekolah, sehingga memberikan dampak yang luar biasa untuk dunia pendidikan.
“Kepada pejabat fungsional yang diambil sumpahnya nanti bukan hanya bertanggung jawab secara formal, namun juga akan dipertanggung jawabkan di hadapan Allah SWT,” tuturnya.
Dia bepesan, kepada para pejabat yang baru dilantik, harus benar bekerja secara profesional dan harus bisa menjalankan amanah yang diberikan.
Diharapkan semuanya bisa bekerja dengan keihklasan, agar mendapat hasil yang maksimal. Sehingga dapat mewujudkan Kabupaten Banjar yang sejahtera dan barokah.(sai/sir)