Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Transportasi

Banjarmasin Tersisa 6 Kelurahan Zona Merah

Avatar
358
×

Banjarmasin Tersisa 6 Kelurahan Zona Merah

Sebarkan artikel ini

Kasus penyebaran Covid-19 di Kota Banjarmasin saat ini sedang berada pada trend mulai membaik, bahkan beberapa waktu ini mengalami penurunan pada 52 Kelurahan se Kota Banjarmasin. Bahkan, Banjarmasin tersisa 6 kelurahan zona merah.

BANJARMASIN,koranbanjar.net – Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin dr Machli Riyadi, berdasarkan data dari 52 Kelurahan, terdapat 6 Kelurahan saja yang masih berada dalam zona merah.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Data dari 52 Kelurahan, terdapat 6 zona merah, 7 zona kuning, dan sisanya berada di zona hijau,” papar dia, Kamis (3/9/2020).

Ia mengatakan, hal ini tidak telepas dari segala upaya yang telah dilakukan oleh semua pihak dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Dengan dukungan semua pihak, kinerja kami menjadi lebih mudah,” ujarnya.

Selain itu, pencapaian tersebut juga tidak terlepas dari ketaatan seluruh masyarakat Kota Banjarmasin mematuhi terhadap protokol kesehatan.

Adapun pihaknya menargetkan Kota Banjarmasin terbebas dari pandemi Covid-19 pada  Oktober 2020.

Hal itu juga harus disertai dengan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan, agar berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

“Peran serta masyarakat dalam menggelorakan pencegahan Covid-19 harus terus dilaksanakan,” bebernya.

Dirinya juga berpesan pencapaian tersebut tidak boleh menjadikan pihak manapun besar hati dan melupakan kewajiban untuk mentaati protokol kesehatan.

Karena, bisa saja zona hijau menjadi zona merah, akibat ketidakwaspadaan secara bersama. (diskominfotikbjm/mz/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh