MARTAPURA, koranbanjar.net – Gusti Abdurrachman atau Antung Aman bersama H. Pribadi Heru Jaya berbarengan mengambil formulir pendaftaran bakal calon Bupati Banjar di Sekretariat DPD NasDem Kabupaten Banjar, Selasa (1/10/2019) siang.
Dua tokoh politik Kabupaten Banjar itu sama-sama sebagai Angota DPRD Banjar periode 2019-2024 yang baru saja dilantik beberapa waktu lalu.
Politikus Partai Golkar Gusti Abdurrachman mengatakan, berbarengannya datang bersama Ketua DPC Partai PKB Kabupaten Banjar Pribadi Heru Jaya, mengambil formulir, karena mengambil hari baik, yakni 1 Oktober Hari Kesaktian Pancasila.
“Mungkin ini kebetulan, karena mengambil hari baik yaitu Hari Kesaktian Pancasila. Mudah-mudahan kami berdua juga menjadi sakti,” ujar Abdurrachman.
“Kalau besok bukan hari kesaktian lagi,” sambung pria yang kerap disapa Antung Aman ini, sambil tertawa.
Kami inginnya, lanjut Antung Aman, dewan sekarang ini adalah dewan kebersamaan, tidak ada lagi istilah berkotak-kotak. Karena, jika sudah di DPRD, mewakili semua masyarakat Kabupaten Banjar, bukan lagi mewakili partai.
“Begitu juga, kami mendaftar di Partai Golkar, NasDem, seandainya kami terpilih kami bukan mewakili partai, tapi mewakili masyarakat Kabupaten Banjar,” tutur Antung Aman.
Beberapa jam sebelumnya, Wakil Bupati Banjar H. Saidi Mansyur telah menyerahkan berkas pendaftaran sebagai bakal calon Bupati Banjar di Partai NasDem Banjar. (dra)