Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Andin Sofyanoor Motivasi Generasi Milenial Kabupaten Banjar

Avatar
338
×

Andin Sofyanoor Motivasi Generasi Milenial Kabupaten Banjar

Sebarkan artikel ini

KARANGINTAN, koranbanjar.net – Motivator bagi generasi milenial untuk bisa mandiri, begitulah yang dilakukan DR Andin Sofyanoor SH MH saat menjadi narasumber pada Kemah Karya Bhakti Wisata Karang Taruna se Kabupaten Banjar 2019, Sabtu (5/10/2019) di Mandi Kapau Kecamatan Karang Intan.

Sebelum memberikan motivasi kepada lebih 500 remaja karang taruna, terlebih dahulu Andin mendatanya. Yakni, remaja yang ikut ini berstatus sekolah atau tidak sekolah, pelajar atau mahasiswa.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kemudian, diantara mereka adakah yang turut membantu orang tua bekerja menambah maupun menopang perekonomian keluarga.

“Kalau saya sudah sejak kecil belajar membantu ekonomi keluarga, dengan berjualan pisang goreng keliling kampung. Ternyata, di sini juga ada beberapa orang yang ikut berjualan. Bahkan dengan bekerja mencari kayu di hutan menggunakan sinsaw, luar biasa!” kata Andin.

Belajar hidup mandiri, itulah pelajaran yang ditekankan Andin kepada generasi muda Kabupaten Banjar.

Andin Sofyanoor Motivasi Generasi Milenial Kabupaten Banjar
Andin Sofyanoor, Fahrani dan Denny Setiawan berada di tengah peserta kemah bakti karang taruna. (Foto: dya/koranbanjar.net)

Namun, bukan berarti remaja yang tak bekerja membantu orang tua lantas tak bisa nantinya hidup mandiri. Setidaknya ini telah memiliki dasar kemandirian.

Dan, perkemahan adalah bagian dari sikap mandiri dan kebersamaan dalam bermasyarakat.
Hal penting lainnya diutarakan kandidat bakal cabup Banjar 2020-2025 ini, berbakti lah dan muliakan orang tua kalau ingin sukses dan dilimpahkan keberkahan.

“Cium tangan, pipi, kening, bahkan sampai betis orang tua. Doakan bila mereka tiada. Mereka itu kunci keberkahan hidup,” pesan dosen Universitas Achmad Yani ini.

Andin mencontohkan Ketua Karang Taruna Kabupaten Banjar Fahrani MSi sebagai pemuda sukses dan berprestasi.
“Ading Fahrani atau bang Fahrani ini sukses diantaranya menjadi anggota DPRD Kalsel,” ucap Andin, yang hadir bersama Pimred koranbanjar.net Denny Setiawan.

Kemah Karya Bhakti Wisata Karang Taruna se Kabupaten Banjar tahun 2019, dibuka resmi Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor didampingi Sekda Banjar H Hilman ST MT.

Kegiatan diikuti karang taruna seluruh desa dari 11 kecamatan di Kabupaten Banjar. Dilaksanakan Jumat (4/10/2019) hingga Minggu (6/10/2019). (dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh