Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Letkol Siswo Pimpin Posko Terpadu Penanganan Banjir

Avatar
378
×

Letkol Siswo Pimpin Posko Terpadu Penanganan Banjir

Sebarkan artikel ini

Dandim 1006 Martapura Letkol arm Siswo Budiarto pegang komando pimpin Tim Posko Terpadu Penanganan Banjir di Kabupaten Banjar. Sabtu (23/1/2021), dilaksanakan konferensi pers terkait data dan penanganan banjir, bertempat di Command Center Barokah Martapura.

Terbentuknya posko terpadu untuk lebih sinkronisasi data dan penanganan banjir di Kabupaten Banjar.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Konferenso pers dihadiri Sekda Banjar H Mokhammad Hilman, Dandim 1006 Martapura Siswo Budiarto, Kepala Bappedalitbang Galuh Tantri Narindra, Kepala Bidang IKP DKISP Eddy Elminsyah Jaya dan jurnalis Banjar yang mengkuti secara virtual.

Sekda Banjar mengatakan saat ini telah dibentuk Posko Terpadu Penanganan Banjir, diagendakan akan rutin melaksanakan konfrensi pers, up date data terbaru banjir di Kabupaten Banjar untuk disebarluaskan kepada masyarakat info yang didapat dari Posko Terpadu.

“Jika ada ingin diklarifikasi bisa menghubungi Posko Terpadu,” kata dia.

Dandim 1006 Martapura selaku Komandan Posko Terpadu Penanganan Banjir mengatakan, sudah dilaksanakan rapat bersama dengan pihak BPBD Banjar.

Telah dibentuk pula kesekretariatan Posko dengan susunan, Dandim 1006 sebagai Komandan Posko Terpadu, Kapolres Banjar sebagai Wakil Komandan, Kalak BPBD di posisi Sekretaris, juga melibatkan Sekretaris BPDB dan Kepala Bagian Organisasi Setda Banjar.

Didorong kepada pihak Kecamatan juga agar selalu membuat data berapa jumlah yang dibutuhkan.

“Diharapkan nanti posko pengungsian membuat data pula yang nantinya akan dijadikan acuan Posko Terpadu,” jelas Dandim Siswo Budiarto.

Siswo juga memberikan informasi terkait pembangunan jembatan di Jalan A Yani Km 55 Astambul-Mataramam sudah selesai.

Namun karena malam kemarin sempat turun hujan, mengakibatkan adanya gerusan, dan dinilai oleh Balai Jalan Nasional membahayakan jika dilewati angkutan roda 4.

Sehingga sementara hanya dilewati roda 2 saja dengan sistem buka tutup, serta akan dibuat jembatan darurat sampai pembuatan jembatan utama normal kembali.

Sebelum menutup konfrensi pers selaku moderator Eddy Elminsyah Jaya mangatakan, pembentukan Posko Terpadu bisa lebih efisien dalam penyampaian informasi terkait data banjir Kabupaten Banjar.

“Bisa menjadi acuan jurnalis dalam menyampaikan info banjir ke masyarakat,” katanya. (dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh