Situasi terkini perbaikan perkembangan jembatan di kilometer 55 jalan Ahmad Yani, yang menghubungkan Astambul dan Mataraman ini sedang dalam pemasangan lantai atau alas jembatan.
MARTAPURA, koranbanjar.net – Sebelumnya jembatan Astambul-Mataraman yang merupakan akses jalan nasional antar kabupaten/kota ini sempat putus dan ambruk, dan telah diperbaiki.
Namun, beberapa hari setelah diperbaiki dan bisa digunakan untuk akses pengendara, jembatan kembali ambruk pada, Ahad (17/1/2021) lalu. Bahkan jembatan itu sempat dikunjungi Presiden RI, Joko Widodo.
Jembatan Mataraman yang terputus itu kini kembali diperbaiki dan sudah dipasang kerangka dari kedua sisi. Meski demikian, jembatan masih belum bisa dilalui oleh pengendara, karena masih dalam tahap pemasangan lantai atau alas jembatan.
Kapolres Banjar, AKBP Andri Koko melalui Kasubbag Humasnya, Iptu Suwarji mengatakan, pihaknya hingga saat ini masih mengamankan lalu lintas untuk penjagaan perbaikan jembatan.
Katanya, debit air sudah menurun dan arus air dalam kecepatan sedang dan situasi kondusif. “Situasi aman,” ucapnya saat dihubungi.
Untuk diketahui, tim yang terlibat dalam perbaikan jembatan itu, Polri/TNI, Instansi terkait serta warga setempat. (san/maf)