Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Religi

Keamanan Limbah Dipertanyakan, Ini Jawaban RS Ceria Kandangan

Avatar
319
×

Keamanan Limbah Dipertanyakan, Ini Jawaban RS Ceria Kandangan

Sebarkan artikel ini

KANDANGAN, koranbanjar.net – Limbah Rumah Sakit (RS) Ceria Kandangan, keamanannya bagi lingkungan dipertanyakan.

Lantas, bagaimana tanggapan RS Ceria Kandangan perihal keamanan limbah.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Perihal itu sendiri terungkap ketika DPRD Hulu Sungai Selatan (HSS) melakukan reses di wilayah Kecamatan Sungai Raya, Kamis (30/1/2020) lalu.

Baca Juga: Keamanan Limbah RS Ceria Kandangan Dipertanyakan

DPRD HSS memanggil semua pihak terkait, untuk dilakukan pertemuan pada Selasa (4/2/2020) pagi.

Pengawas Internal RS Ceria Kandangan Edi Eriyanto mengklaim, dalam hal pengelolaan limbah, RS Ceria tidak mengganggu lingkungan dan aman bagi masyarakat.

Ia juga berujar, limbah cair maupun non cair selama ini dikelola dengan baik.

“Limbah padat sama pengelolaannya dengan rumah sakit lain, abu hasil pembakaran tidak dibuang langsung, tetapi dimasukkan ke drum,” terangnya.

Saat ini ujarnya, belum ada keluhan langsung diterima pihak rumah sakit.

“Kalau ada, langsung kami terima. Dengan adanya pertanyaan ini, kita akan mawas diri lagi,” ucapnya.

Asisten Administrasi Pembangunan dan Kemasyarakatan, Sekretariat Daerah Kabupaten HSS Hubriansyah mengatakan, berterimakasih pada masyarakat yang peduli lingkungannya.

Sebab, terang dia,, dalam pengawasan yang berizin maupun tidak, pemerintah tidak selalu berada di lingkungan.

“Kami mengapresiasi sekali akan hal itu,” ucapnya yang mewakili pihak eksekutif pada rapat bersama. (yat/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh