Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Transportasi

31 Maret, Penyemprotan Disinfektan Di Banjarmasin , Inilah Jalur Yang Dilewati

Avatar
344
×

31 Maret, Penyemprotan Disinfektan Di Banjarmasin , Inilah Jalur Yang Dilewati

Sebarkan artikel ini

Memutus mata rantai penyebaran virus corona atau Covid-19 di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, aparat gabungan akan melakukan penyemprotan cairan disinfektan di jala-jalan Kota Banjarmasin.

BANJARMASIN, koranbanjarmasin.net – Melalui pesan whatsapp, Pemerintah Kota Banjarmasin menginformasikan, bahwa Selasa besok, 31 Maret 2020, pukul 09.00 Wita, Tim Satgas Gabungan Polresta Banjarmasin, Kodim 1007/Banjarmasin dan instansi terkait melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Adapun jalur-jalur yang akan dilewati untuk mendapatkan penyemprotan cairan disinfektan, jalur 1 (satu) dimulai dari Lapangan Kamboja – Lurus Bundaran Ikan Kelabau – belok kiri Jalan Lambung Mangkurat – belok kanan Jalan Merdeka – Turun Belok Kanan – Jalan Piere Tandean (Patung Bekantan) – belok kiri Jalan A. Yani Km 1 sampai dengan Km 3.

Setelah itu, belok kiri ke Jalan Kuripan – belok kanan Jalan Veteran – belok kanan Jalan Simpang 4 Gatot Subroto Dalam – belok kanan Jalan A. Yani – Bawah Fly Over – Finish Polresta Banjarmasin.

Berikutnya jalur 2 (dua), dimulai dari Lapangan Kamboja – Lurus Bundaran Ikan Kelabau – belok kanan Jalan Lambung Mangkurat – lurus ke jalan Tjok Mentaya (Kantor Pemko Banjarmasin) – belok kiri Jalan R.K. Ilir – belok kiri Jambatan R.K. Ilir – belok kiri Jalan K.S. Tubun – Simpang 4 Kolonel Sugiono – belok kanan Jalan P. Antasari – Simpang Tiga Mak. Haji – belok kanan Jalan A. Yani – Finish Polresta Banjarmasin.

Sementara jalur 3 (tiga), dimulai atau start Lapangan Kamboja – Lurus Bundaran Ikan Kelabau – belok kiri Jalan Haryono M.T. (Hotel Aria Barito) – belok kanan Jalan Merdeka – Lurus Jembatan Merdeka – turun belok kiri Jalan Veteran – lurus Simpang 3 Kuripan – lurus Jalan Veteran – belok kanan Jalan Manggis – belok kiri Jalan A. Yani – dan berakhir di Polresta Banjarmasin.(sir)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh